SportFEAT.com - Andrea Dovizioso akan memulai petulangan barunya bersama Petronas Yamaha SRT di MotoGP San Marino 2021. Satu masalah mendasar sudah ia soroti.
Andrea Dovizioso akan resmi balapan lagi di MotoGP San Marino 2021.
Hari ini, Jumat (17/9/2021) akan menjadi hari pertama Andrea Dovizioso menjajal YZR-M1 2019 Yamaha di sirkuit Misano, Italia dalam rangka mengikuti latihan bebas.
Pembalap 35 tahun itu akan kembali mencicipi mesin in-line empat silinder setelah sebelumnya berkutat dengan V4 Ducati.
Baca Juga: MotoGP San Marino 2021 - Andrea Dovizioso Jadi Anak Baru Lagi, Sempat Ngarep ke Tim Pabrikan
Andrea Dovizioso mengakui bahwa ia akan belajar dari awal lagi ketika mendarat di Petronas Yamaha.
Sebagai pembalap elite dan senior, proses adaptasi di tim baru mungkin tak akan memakan waktu lama bagi Dovizioso.
Hanya saja, runner-up MotoGP tiga kali itu sudah menyoroti satu masalah mendasar yang ada di tim Yamaha.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |