Pria asal Inggris itu memasang target agar Quartararo mampu menjaga jarak selisih poin dan mengunci gelar sebelum MotoGP Valencia 2021.
"Nanti di MotoGP Emilia Romagna 2021, kembali ke Misano, suhunya akan lebih dingin. Saya pikir Fabio benar-benar percaya diri sekarang," ucap Jarvis.
"Di MotoGP Americas 2021 biasanya tidak terlalu bagus untuk kami. Valentino Rossi di edisi terakhir kalah di sana tetapi hanya terpaut 0,4 detik dari Alex Rins. Jadi kami tidak terlalu khawatir tentang Austin," kata Jarvis.
"Kemudian setelah itu akan ada Portimao yang Fabio sangat kuat. Lalu diikuti seri terakhir Valencia yang merupakan sirkuit yang tidak disukai semua pembalap."
"Pada dasarnya, saya berharap kepastian gelar juara dunia tidak akan sampai melibatkan seri Valencia."
"Saya harap kami bisa mempertahankan poin dan memenangkan juara dunia sebelum musim ini berakhir," ucap Jarvis lagi.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |