SportFEAT.COM - Tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani, gagal mengalahkan Mia Blichfeldt di babak penyisihan Grup C Sudirman Cup 2021.
Denmark berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 atas Indonesia di laga pamungkas Grup C Sudirman Cup 2021.
Hal itu tak terlepas dari kekalahan tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani atau Putri KW.
Bertanding di Energia Areena, Rabu (29/9/2021), juara Spain Masters 2021 itu kalah tiga gim, 11-21, 21-18,
Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2021 - Bungkam Lawan dalam 36 Menit, Marcus/Kevin Bawa Indonesia Ungguli Denmark
Jalannya pertandingan
Putri Kusuma Wardani kecolongan di awal gim pertama dari Mia Blichfeldt.
Perempuan yang akrab disapa Putri KW itu tertinggal cukup jauh 0-5.
Putri bahkan sempat tertinggal jauh 2-9 dari tunggal putri Denmark tersebut.
Mia Blichfeldt pada akhirnya bisa menutup interval gim pertama dengan skor cukup telak 4-11.
Memasuki interval kedua, Putri KW berhasil mencuri tiga angka beruntun dari Mia. Skor berubah menjadi 7-12.
Namun tunggal putri Denmark itu berhasil mengendalikan pertandingan lagi dan memperlebar jarak dengan Putri KW.
Mia unggul dengan skor 9-17 sebelum menutup gim pertama dengan skor akhir 11-21.
Tertinggal di gim pertama, Putri KW mulai menunjukkan performa apik di gim kedua.
Sempat terjadi kejar-kejaran angka, Putri KW sempat unggul tipis 5-4.
Pemain berusia 19 tahun itu akhirnya unggul tipis 11-10 sebelum jeda interval gim kedua.
Mia Blichfeldt sukses menyamakan kedudukan di interval kedua. Skor berubah menjadi 12-12
Namun, Putri KW tampil lebih apik hingga kembali unggul dua angka. Skor 16-14 untuk keunggulan jebolan PB Exist tersebut.
Putri KW akhirnya berhasil menutup gim kedua dengan skor akhir 21-16 dan memaksakan Mia untui bermain rubber games.
Di set penentuan, Mia langsung tancap gas dan menyerang pertahanan Putri KW hingga unggul jauh 0-6.
Pemain andalan Denmark itu bahkan memimpin tujuh angka atas Putri KW dengan skor 2-9.
Mia Blichfeldt berhasil menutup interval pertama gim ketiga dengan keunggulan cukup jauh 3-11.
Perlahan tapi pasti, Putri KW mulai mengejar ketertinggalannya dengan Mia Blichfeldt di awal interval kedua.
Putri KW bahkan sukses memperkecil kedudukan hingga berselisih empat poin saja. Skor berubah 9-13.
Namun demikian, Mia langsung merespons-nya dan balik mencuri empat angka beruntun dan memperlebar jarak menjadi 9-17.
Tunggal putri Denmark itu akhirnya memenangi gim kedua dengan skor 14-21.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |