Sebelumnya Marquez juga juara di sirkuit kidal Sachsenring, Jerman di MotoGP Jerman 2021.
Marquez bahkan tercatat tak terkalahkan di sana sejak debut pada 2013 silam.
Baca Juga: Ini Satu-satunya Poin Negatif di Repsol Honda usai Marc Marquez Juara MotoGP Americas 2021
Dilansir Sportfeat dari Motorsport, statistik kemenangan Marquez memang banyak terjadi di sirkuit kidal alias sirkuit yang berlawanan arah jarum jam.
Ditambah lagi, sekarang Marquez punya kelemahan di lengan kanan yang masih cedera, sehingga membuatnya lebih tampil ngotot kala tampil di sirkuit anti-clockwise.
Statistik Kemenangan Marc Marquez di kelas premier.
Sirkuit Kidal (69,04%) | Sirkuit Kanan (29,29%) |
(42 Race, 29 Juara) | (99 Race, 29 Juara) |
Sachsenring, Jerman (8 kali) | Termas de Rio, Argentina (3) |
COTA, Texas (7) | Jerez, Spanyol (3) |
Aragon, Spanyol (5) | Le Mans, Prancis (3) |
Phillip Island, Australia (3) | Misano, Italia (3) |
Indianapolis, AS (3) | Motegi, Jepang (3) |
Valencia, Spanyol (2) | Brno, Rep, Ceska (3) |
Laguna Seca, AS (1) | Catalunya, Assen, Buriram, Sepang (2) |
Losail, Mugello, Silverstone (1) |
Berdasarkan tabel di atas, juara dunia delapan kali itu kini semakin diuntungkan dengan seri balapan tersisa di MotoGP 2021.
Tinggal ada tiga seri bergulir yakni MotoGP Emilia Romagna, MotoGP Valencia dan MotoGP Portugal.
Source | : | Motorsport |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |