Namun mereka berusaha untuk segera menyesuaikan diri dan menjaga kebugaran demi pertandingan selanjutnya.
"Tadi feeling mainnya belum enak banget terus di sini bolanya juga lambat jadi harus lebih bisa tahan lagi. Kita juga sempat terbawa polanya mereka tapi tadi langsung kita ubah lagi. Kita yang harus bawa mereka main di pola kita dan cukup berhasil," kata Nita.
"Evaluasinya lebih disiapin fisik, pikirannya harus lebih tahan, sama jaga kondisi saja," imbuh dia.
Selain Nita/Putri, Indonesia masih memiliki satu wakil ganda putri lainnya yang juga pasangan muda Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.
Siti/Ribka masih akan berjuang hari ini, Rabu (27/10) di babak 32 besar dengan melawan Kate Frost/Moya Ryan asal Irlandia.
Baca Juga: Jadwal French Open 2021 – Ahsan/Hendra Mentas, Rinov/Pitha Siap Bikin Unggulan Jepang Merana
Source | : | Djarum Badminton,PBSI |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |