Mantan tunggal putra andalan Negeri Jiran tersebut pun membeberkan sumber masalah yang membuat Lee Zii Jia kalah.
Menurut Roslin, kekalahan yang dialami Lee Zii Jia tak terlepas dari faktor stamina yang tidak fit.
Seperti yang diketahui, tunggal putra nomor satu Malaysia itu diketahui selalu tampil di tiga turnamen sebelumnya, yakni Sudirman Cup, Thomas Cup dan terakhir Denmark Open 2021.
Hal inilah yang ditengarai menjadi penyebab kekalahan yang dialami Lee Zii Jia dari wakil Singapura.
Roslin Hashim menceritakan situasi yang dialami Lee Zii Jia ini mirip yang pernah dilalui saat masih aktif bermain.
“Ini adalah sesuatu yang saya alami, termasuk dengan pemain bulu tangkis mana pun. Apa yang saya lihat setelah bermain di Piala Sudirman, dia (bermain) tanpa henti," kata Roslin.
"Jadi sekarang yang terjadi padanya adalah kelelahan. Kondisi tubuhnya, secara mental ia sudah tidak bisa menerimanya lagi.
Source | : | Berita Harian |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |