SportFEAT.com – Ganda putra Indonesia, Pramudya/Yeremia sukses menjegal dua wakil unggulan, Fajar/Rian menjadi korban teranyar di babak perempat final Hylo Open 2021.
Ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan tengah on fire dalam turnamen Hylo Open 2021.
Pramudya/Yeremia sukses melangkahkan kaki ke babak semifinal turnamen BWF berlevel Super 500 itu.
Perjalanan Pram/Yere tembus ke babak empat besar, patut diacungi jempol karena mereka mampu menjegal dua wakil unggulan.
Baca Juga: Jadwal Hylo Open 2021 – Indonesia Pastikan 1 Tiket Final, 6 Wakil Merah Putih Bertarung di Semifinal
Pertama, ganda putra ranking 41 dunia itu berhasil mengandaskan langkah unggulan kedelapan asal Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han di babak kedua Hylo Open 2021.
Pramudya/Yeremia sukses menyingkirkan Lu/Yang dalam laga alot tiga gim dengan skor, 25-23, 14-21, 21-19.
Unggulan selanjutnya yang menjadi korban teranyar Pram/Yere adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian yang menjadi unggulan ketiga justru tumbang dari Pram/Yere yang merupakan juniornya sendiri di babak perempat final pada Jumat (5/11/2021).
Pram/Yere bahkan mampu menang dua gim langsung atas FajRi dengan skor 21-11, 25-23.
Ganda putra muda Indonesia itu mengaku tak gentar menghadapi Fajar/Rian yang jauh lebih unggul dari segi pengalaman.
"Tadi (kemarin, red) kami bermain cukup baik dan bisa menerapkan strategi dengan baik,” kata Pramudya Kusumawardana dilansir SportFEAT.com dari Antara.
“Karena lawan lebih senior kami bermain habis-habisan saja.”
“Lagi pula kami sudah sering latihan bareng dan memang satu tim di pelatnas," sambung Pramudya.
Lebih lanjut, Pram/Yere mampu bermain tenang meski sempat tertekan di gim yang kedua.
"Di saat setting gim kedua, saya dan Yere lebih banyak komunikasi dan mencoba untuk kontrol diri dan mengingatkan satu sama lain," ungkap Pram.
Keberhasilan Pramudya/Yeremia menjegal dua unggulan tersebut menjadikannya modal tambahan untuk menyambut laga selanjutnya di babak semifinal Hylo Open 2021.
Di babak semifinal yang digelar hari Sabtu (6/11/2021), Pram/Yere kembali berjumpa dengan kompatriotnya yakni Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.
Pram/Yere ternyata sudah memiliki strategi untuk menumbangkan Leo/Daniel demi melaju ke partai final Hylo Open 2021.
"Persiapan lawan besok (hari ini, red) kan teman sendiri juga, jadi kurang lebih sama. Semoga bisa konsisten dan fokus terus," pungkasnya.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Main Lebih dari 1 Jam, Fadia/Ribka Pulangkan Unggulan Kelima asal Thailand
View this post on Instagram
Source | : | Antara |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |