Penutupan manis yang diraih tim Ducati itu membuat Jack Miller merasa sumringah.
Miller mengaku bangga mampu membawa Ducati merebut catatan spesial itu di MotoGP Valencia 2021.
Baca Juga: Hapus Rasa Sakit Hati, Honda Tulus Ucapkan Salam Perpisahan ke Valentino Rossi
"Saya bangga menjadi bagian dengan membuat podium yang bersejarah ini,” kata Jack Miller dilansir SportFEAT.com dari Crash.net.
“Tiga pembalap Ducati di tiga besar sangat fantastis, fantastis untuk mereka, fantastis untuk tim, fantastis untuk para insinyur karena mereka telah bekerja sangat keras," sambung Miller.
Di sisi lain, setelah mengalami keterpurukan beberapa musim lalu, Ducati mulai menunjukkan keganasannya di MotoGP 2021.
Bahkan, kini banyak pembalap yang ingin bergabung bersama Ducati.
“Jika kita kembali ke 2011, 2012, dan 2013, sejarah perjuangan tim sangat panjang,” tutur pembalap asal Australia itu.
“Tapi jika kita melihat di mana kita sekarang dan berapa banyak motor yang begitu kuat, saya tahu ketika saya bergabung dengan MotoGP pada 2015, jika ditanya apakah Anda ingin naik Ducati Anda akan mengatakan 'tidak juga', tapi sekarang, semua orang ingin berada di Ducati,” lanjut Jack Miller.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |