Pembalap berusia 24 tahun itu justru mengandalkan dua sosok ini untuk membantu adaptasinya di MotoGP 2022.
Kedua sosok yang dimaksud tak lain adalah rekan sesama VR46 Riders Academy (akademi balap Rossi) yakni Francesco Bagnaia dan Luca Marini.
Seperti yang diketahui, Bagnaia dan Marini telah mencicipi kerasnya persaingan di kelas premier.
Bagnaia sejak 2019 lalu, sedangkan Marini sejak musim lalu.
Baca Juga: Darryn Binder Alami Start Buruk Jajal Motor RNF Yamaha Jelang MotoGP 2022
“Vale (Rossi) langsung pergi ke Valencia untuk berlibur dan saya juga tidak ingin mengganggunya,” ujar Bezzecchi, dikutip SportFeat dari Speedweek.
"Saya tidak perlu memaksakan itu sama sekali.
"Apabila saya membutuhkan bantuan dan dukungan, saya selalu dapat mengandalkan mereka, Pecco (Bagnaia) dan Luca (Marini),” timpal Bezzecchi.
Marco Bezzecchi menjelaskan bahwa Bagnaia dan Marini telah membantunya dalam beberapa kesempatan terakhir termasuk saat ambil bagian di tes MotoGP 2022.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |