SportFEAT.com - Tunggal putri muda Korea Selatan, An Se-young lolos ke semifinal Indonesia Open 2021, sudah menangi 8 laga beruntun.
Tunggal putri 19 tahun asal Korea Selatan, An Se-young lagi-lagi menunjukkan kehebatannya di Indonesia Open 2021.
An Se-young melanjutkan tren positifnya dengan kembali memetik kemenangan di babak perempat final, Jumat (26/11/2021).
Bermain di lapangan 1 Bali International Convention Center, Nusa Dua, An Se-young sukses menumbangkan Phittayaporn Chaiwan.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Tak Perlu Peras Keringat, Jonatan Christie Dipastikan Tembus Semifinal
Pemain unggulan empat itu menang cukup mudah dalam laga dua gim langsung, 21-13, 21-11 dalam 34 menit saja.
Hasil ini mengulang kemenangannya atas Chaiwan pekan lalu ketika mereka bertemu di semifinal Indonesia Masters 2021.
Saat itu An Se-young juga menang atas Chaiwan dua gim langsung.
Di sisi lain, kemenangan hari ini membawa An Se-young kembali menembus semifinal di turnamen BWF World Tour Super 1000.
Pemain kelahiran Gwangju, Korea Selatan itu juga sukses meneruskan rekor tak terkalahkannya dalam 8 laga beruntun.
Pekan lalu, An Se-young sukses melakoni laga di Indonesia Masters 2021 hingga memijak babak final dan berhasil jadi juara.
Sejauh ini, ia menunjukkan progres yang sangat apik untuk pemain berusia 19 tahun.
Berikut daftar 8 laga terakhir An Se-young hingga perempat final Indonesia Open 2021.
Indonesia Masters 2021 (16-21 Nov)
R32 - An Se-young vs Jordan Hart (Polandia): 21-8, 21-9
R16 - An Se-young vs Evgeniya Kosetskaya (Rusia): 21-11, 21-12
QF - An Se-young vs Sayaka Takahashi (Jepang): 21-15, 21-14
SF - An Se-young vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand): 21-16, 21-13
Final - An Se-young vs Akane Yamaguchi (Jepang): 21-17, 21-19
Indonesia Open 2021 (23-28 Nov)
R32 - An Se-young vs Ruselli Hartawan (Indonesia): 21-11, 21-8
R16 - An Se-young vs Leonice Huet (Prancis): 21-8 21-10
QF - An Se-young vs Phittayaporn Chaiwan (Thailand): 21-13 21-11
Pada babak semifinal Indonesia Open 2021 besok, An Se-young akan menunggu pemenang antara Pornpawee Chochuwong (Thailand) atau Akane Yamaguchi (Jepang).
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |