Duel Greysia/Apriyani menghadapi Pearly/Thinaah diprediksi akan berlangsung sengit.
Namun demikian, pasangan Indonesia masih unggul dalam rekor head to head dengan ganda putri terbaik Malaysia tersebut.
Yang perlu diwaspadai pada duel kali ini adalah faktor stamina.
Seperti yang diketahui, duel antara kedua pasangan dalam dua pertemuan terakhir harus digelar selama tiga gim alias rubber.
Selain Greysia/Apriyani, laga tak kalah penting akan dihadapi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Ganda putra terbaik dunia tersebut bakal melakoni penentuan juara grup melawan wakil Denmark Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Beralih ke nomor ganda campuran, pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga mengemban misi penting di pertandingan terakhir fase grup.
Praveen/Melati harus meraih kemenangan atas wakil Hong Kong Tang Chun Man/Tse Ying Suet jika ingin melanjutkan perjalanan.
Pemenang duel ini dipastikan bakal lolos ke semifinal BWF World Tour Finals 2021.
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |