SportFEAT.COM - Ganda putra Indonesia Pramudya/Yeremia menang atas wakil Prancis di laga pamungkas fase grup BWF World Tour Finals 2021.
Ganda putra Indonesia Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan akhirnya bisa tersenyum.
Hal tersebut tak terlepas dari hasil manis yang mereka peroleh di laga pamungkas fase grup BWF World Tour Finals 2021.
Pramudya/Yeremia berhasil mengalahkan wakil Prancis Christo Popov/Toma Junior Popov.
Bertanding di Bali International Convention Center, Jumat (3/12/2021), pasangan muda Tanah Air itu menang dua gim langsung 21-15, 21-16.
Jalannya pertandingan
Pramudya/Yeremia unggul dua angka terlebih dahulu atas Christo/Toma.
Namun, pasangan Prancis tersebut mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Setelah itu, pertarungan antara kedua pasangan sangat sengit dengan gantian mencetak poin.
Kendati demikian, Pramudya/Yeremia mampu unggul hingga interval pertama berakhir.
Ganda putra ranking 27 dunia tersebut unggul tiga angka 11-8 atas Christo/Toma.
Selepas interval, Pramudya/Yeremia sempat kecolongan tiga angka beruntun.
Ganda putra terbaik Prancis mampu menyamakan kedudukan menjadi 12-12.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - 4 Rahasia yang Bikin Jawara Indonesia Open 2021 Trengginas
Meski begitu, Pram/Yere mampu kembali bangkit dan mengukir tiga angka beruntun dan mengubah skor menjadi 16-13.
Pasangan muda Tanah Air tersebut akhirnya menutup gim pertama dengan skor akhir 21-15.
Memasuki gim kedua, duel antara Pram/Yere melawan Christo/Toma berjalan ketat.
Kedua pasangan saling berebut poin hingga Pramudya/Yeremia berhasil memimpin lebih dulu 5-3.
Namun pasangan Prancis mampu menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Pramudya/Yeremia akhirnya menutup interval kedua lewat keunggulan dua angka, 11-9.
Setelah jeda interval, ganda putra Indonesia terus mempertahankan keunggulan atas Christo/Toma.
Dua angka beruntun yang diperoleh ganda putra Prancis membuat mereka memangkas ketinggalan menjadi 14-13.
Setelah itu, Pramudya/Yeremia mengambil alih lagi permainan hingga mencetak empat poin beruntun.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2021 - Ambyar dalam 30 Menit, Praveen/Melati Angkat Koper!
Mereka unggul 18-13 atas Christo/Toma.
Pramudya/Yeremia akhirnya memenangi pertandingan dengan skor akhir 21-16.
Kemenangan ini tentu menjadi obat pelipur lara bagi Pramudya/Yeremia.
Pram/Yere lolos sebagai penghuni juru kunci dengan meraih satu kemenangan dan menempati peringkat ketiga.
Mereka berada di belakang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) dan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia).
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |