Kesabaran Marcus/Kevin berbuah hasil manis setelah pada gim ketiga mereka tak melulu melancarkan smes, tetapi juga dropshot dan placing ciamik.
"Kuncinya kami cuma fokus di tiap pertandingan dan poin. Serta ingin memberi yang terbaik saja. Urusan menang kalah ya belakangan," kata Kevin Sanjaya.
Di sisi lain, pada gim ketiga saat kedudukan Marcus/Kevin unggul 14-11, sempat terjadi insiden kok yang dibiarkan keluar pasangan Indonesia, menyentuh lengan Marcus.
Hal itu seharusnya dianggap fault dan poin jadi milik Lee/Wang. Namun karena wasit tidak melihat, poin tetap diberikan pada Minions.
Menanggapi kejadian ini, Marcus mengaku sudah jujur mengakui kok menyentuhnya, tetapi keputusan wasit tidak dapat diganggu gugat.
"Memang kena, tetapi terserah wasit saja yang memberikan poin," kata Marcus.
"Saya sudah bilang kena, tapi masa saya balikin poinnya, wasitnya bilang tidak kena soalnya," demikian penjelasan Marcus.
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |