SportFEAT.COM - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, menunjuk Evan Dimas Darmono sebagai kapten timnas di Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia tengah bersiap memulai langkah di Piala AFF 2020.
Skuad Garuda sendiri berada di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Laos dan Kamboja.
Di laga perdana, timnas Indonesia akan menjajal Kamboja.
Baca Juga: Begini Nasib Dewi Bulu Tangkis Malaysia usai Ditinggal Partner yang Telah Menenami Selama 13 Tahun!
Pertandingan timnas Indonesia vs Kamboja sendiri akan dilangsunkan hari ini, Kamis (9/12/2021) di Stadion Bishan, Singapura.
Jelang menghadapi kerasnya persaingan Piala AFF 2020, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, buka suara soal siapa yang akan mengisi jabatan kapten.
Pelatih asal Korea Selatan itu memercayakan dapuk kepimimpinan di atas lapangan pada diri Evan Dimas Darmono.
Bagi pemain Bhayarangkara FC itu, ini bukanlah hal yang baru.
Sebab, Evan Dimas pernah menjadi kapten timnas dari berbagai kelompok umur, mulai U-19, U-22 hingga beberapa laga timnas senior.
Sementara itu, untuk posisi wakil kapten, Shin Tae-yong memilih "anak kesayangannya", Asnawi Mangkualam Bahar.
"Kapten tim ini adalah Evan Dimas dan wakil kapten Asnawi (Asnawi Mangkualam Bahar)," kata Shin Tae-yong, dikutip SportFeat dari Antara.
Baca Juga: Dampak Positif di Balik Kegagalan Tim Bulu Tangkis Indonesia Tampil di Kejuaraan Dunia 2021
Keputusan Shin Tae-yong menunjuk dua pemain tersebut untuk menjadi pemimpin patut diacungi jempol.
Bagaimana tidak, sebenarnya masih ada beberapa pemain senior yang dibawa eks pelatih timnas Korea Selatan itu ke Singapura.
Sebut saja ada Fachruddin Aryanto (32 tahun) dan Victor Igbonefo (36 tahun).
Shin Tae-yong memang memercayakan banyak pemain muda untuk ajang Piala AFF 2020 ini.
Bayangkan saja, dari 30 pemain yang didaftarkan, setengah di antaranya berusia di bawah 23 tahun.
"Saya mau mengganti generasi tim nasional Indonesia," ujar Shin Tae-yong.
"Dan dalam prosesnya, saya merasa para pemain menunjukkan perkembangan yang semakin baik, dari segi mental maupun pengalaman."
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |