SportFEAT.com - Timnas Indonesia menang 4-2 atas Kamboja di laga perdama penyisihan Grup B Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia menang di laga perdana Piala AFF 2020, Kamis (9/12/2021).
Pada laga yang berlangsung di Stadion Bishan, Singapura itu, timnas Indonesia sukses menaklukkan Kamboja dengan skor akhir 4-2.
Timnas Indonesia sempat unggul cepat lewat gesitnya para penyerang skuad Merah Putih.
Formasi 4-3-3 besutan Shin Tae-yong berhasil membuat Kamboja sempat kewalahaan.
Baca Juga: Marc Marquez Belum Kembali, Honda Mulai Hilang Arah di MotoGP
Sebagai gelandang jangkar lini tengah skuad timnas Indonesia, Rahmat Irianto sukses menyumbang 2 gol.
Uniknya, kedua gol tersebut lahir dari sundulan Rahmat yang memanfaatkan sepak pojok.
Gol Rahmat Irianto terjadi di menit ke-5 dan menit ke-32, sedangkan Evan Dimas menit ke-18.
Cover dari Irfan Jaya dipadu dengan gesitnya Evan Dimas sukses menekan pertahanan Kamboja.
Kamboja mengejar ketertinggalan lewat Yue Sufy pada menit ke-37 dari sepak pojok setelah memanfaatkan celah kosong.
Skor 3-1 bertahan hingga turun minum.
Baca Juga: Alasan di Balik Tommy Sugiarto Ikut Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021 meski Tanggung Kerugian Besar
Di awal babak kedua, Indonesia kembali menambah keunggulan lewat Ramai Rumakiek.
Sayangnya enam menit kemudian, Kamboja membalas.
Skor 4-2 bertahan hingga pertandingan selesai.
Kemenangan timnas Indonesia hari ini mengakhiri rekor buruk mereka selama tampil di laga perdana Piala AFF.
Sebelumnya Timnas Indonesia tak pernah menang di laga perdana Piala AFF, sejak terakhir kali meraihnya pada 2010 silam semasa asuhan Alfred Riedl.
Selain itu, kemenangan hari ini juga membuat Indonesia masih tak terkalahkan atas skuad Angkor Warrior.
Timnas Indonesia telah berjumpa 17 kali dengan Kamboja, 16 kali menang, satu kali imbang.
Starting XI Timnas Indpnesia vs Kamboja
Indonesia (4-3-3): Syahrul Fadillah; Pratama Arhan, Ryuji Utomo, Alfeandra Dewangga, Asnawi Mangkualam; Rachmat Irianto, Evan Dimas, Rizky Kambuaya; Irfan Jaya, Witan Sulaeman, dan Ezra Walian.
Pelatih: Shin Tae-yong
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |