Memasuki babak kedua, Elkan Baggott dimainkan. Pertandingan kembali langsung panas. Lima menit berselang, peluang emas terus dimunculkan skuad Garuda.
Peluang emas terjadi di menit ke-50, Pratama Arhan sukses melesakkan gol melalui tendangan jarak jauh yang menghujam gawang Harimau Malaya.
Skor 3-1 untuk timnas Indonesia.
Menit ke-58, Malaysia sempat hampir memperkecil ketertinggalan. Gol dari pemain Malaysia dianulir lantaran sebelumnya melakukan pelanggaran
Memasuki menit ke-72, Rahamt Irianto tampak kesakitan, ia sampai mendapat penanganan tim medis. Rahmat kemudian digantikan Evan Dimas.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Shin Tae-yong Bongkar Rencana Timnas Indonesia untuk Hadapi Malaysia
Memasuki menit 80, timnas Indonesia berhasil memanfaatkan peluang tendangan sudut. Elkan Baggott sukses mengeksekusi tendangan tersebut dan berbuah gol lewat sundulan. Skor 4-1 untuk Garuda.
Empat menit tambahan berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Evan Dimas dkk. Mereka mampu membuat peluang apik.
Di menit-menit terakhir, peluang emas terjadi ketika Evan Dimas nyaris melesakkan gol.
Skor 4-1 bertahan hingga peluit panjang ditiup. Timnas Indonesia lolos ke semifinal dan akan berjumpa Singapura.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |