SportFEAT.COM - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis update ranking dunia terbaru. Marcus/Kevin masih aman, Hafiz/Gloria keluar sepuluh besar.
Federasi Badminton Dunia (BWF) telah merilis update ranking pemain dunia usai gelaran Kejuaraan Dunia 2021, 12-19 Desember lalu.
BWF mengumumkan update ranking pemain dunia terbaru pada Selasa (21/12/2021) dini hari WIB.
Tak ada perubahan signifikan dalam rangking pemain dunia paling gres yang dirilis oleh induk bulu tangkis dunia tersebut.
Dari nomor tunggal putra, pemain andalan Singapura Loh Kean Yew melesat tujuh setrip dari posisinya minggu lalu.
Loh Kean Yeaw yang baru saja memenangi Kejuaraan Dunia 2021 kini bertengger di urutan ke-15 dunia.
Sementara runner-up Kejuaraan Dunia 2021 yakni Kidambi Srikanth juga mengalami kenaikan signifikan dari posisinya minggu lalu.
Pemain berusia 29 tahun itu kini berhasil menembus posisi sepuluh besar dunia.
Di sisi lain, duo tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie tak beranjak dari posisinya meski absen di Kejuaraan Dunia 2021.
Anthony Ginting menempati urutan kelima, sementara Jonatan Christie berada di posisi kedelapan.
Beralih ke sektor tunggal putri, pemenang Kejuaraan Dunia 2021 Akane Yamaguchi berhasil naik satu setrip.
Ratu bulu tangkis Jepang tersebut kini berada di posisi kedua, tepat di bawah Tai Tzu Ying yang hanya mampu meraih runner-up Kejuaraan Dunia 2021.
Baca Juga: Rahasia Hoki/Kobayashi Hancurkan Wakil China dan Cetak Sejarah untuk Jepang di Kejuaraan Dunia 2021
Adapun wakil Indonesia Gregoria Mariska Tunjung justru makin terpuruk dan kini menempati posisi ke-26 dunia.
Dari nomor ganda putra, duo Merah Putih yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih menguasa tabel klasemen.
Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra yang sebelumnya absen di Kejuaraan Dunia 2021 berada di urutan pertama dan kedua daftar ranking dunia terbaru BWF.
Namun demikian, posisi Ahsan/Hendra mulai terancam oleh kehadiran Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) yang mulai mendekat ke empat besar.
Sementara itu, ganda putri China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan kembali ke puncak ranking dunia usai memenangi Kejuaraan Dunia 2021.
Chen/Jia menggeser posisi pasangan Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota yang melorot ke urutan keempat.
Duo Korea Selatan yakni Lee So-hee/Shin Seung-chan dan Kim So-yeong/Kong Hee-yong menempel di urutan kedua dan ketiga.
Adapu dari nomor ganda campuran tak ada perubahan cukup signifikan di tabel klasemen dunia.
Pasangan Thailand Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai masih bertahan di urutan teratas usai memenangi Kejuaraan Dunia 2021.
Yang menjadi kejutan adalah melorotnya posisi wakil India Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.
Hafiz/Gloria kini harus merelakan posisi sepuluh besar usai disalip pasangan Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
Baca Juga: Alasan Akane Yamaguchi Selalu Minim Selebrasi bahkan Ketika Sukses Jadi Juara Dunia 2021
Berikut update ranking BWF untuk wakil Indonesia per tanggal 21 Desember 2021.
Tunggal putra
Anthony Sinisuka Ginting (5)
Jonatan Christie (8)
Shesar Hiren Rhustavito (23)
Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung (26)
Ruselli Hartawan (45)
Putri Kusuma Wardani (72)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1)
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2)
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (8)
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (22)
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (28)
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (29)
Ganda putri
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (6)
Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto (28)
Nita Violina Marwah/Putri Syaikah (37)
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5)
Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (11)
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (22)
Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso (30)
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |