Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah mengakui bahwa faktor stamina yang mulai kendur menjadi penyebab skuad Garuda kecolongan.
Untuk itu, Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan berharap pasukan Shin Tae-yong bisa kembali pulih dan lebih meminimalisir kesalahan di leg 2.
"Babak pertama kita sudah bermain baik. Tetapi, di pertengahan babak kedua kita kendur," ucap Mochamad Iriawan dikutip Sportfeat dari siaran Pers PSSI.
"Ini harus diperbaiki oleh Shin Tae-yong agar bisa tampil maksimal di laga kedua nanti," imbuh Iriawan.
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu juga mengingatkan timnas Indonesia untuk mewaspadai berbagai hal.
"Sebab dalam pertandingan segala sesuatu bisa terjadi.
"Masih ada satu laga untuk memastikan tiket ke final. Kita tetap harus fokus dan jangan lengah," tutur Iriawan mengingatkan.
"Sebab, segala sesuatunya masih bisa terjadi,’" imbuh dia.
Di sisi lain, PSSI juga menyoroti insiden Ricky Kambuaya yang sempat dilanggar keras di kotak penalti pada menit ke-80.
Source | : | PSSI Pers |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |