SportFEAT.com - Setelah resmi terdepak dari MotoGP, Iker Lecuona menjajal karier baru di WSBK. Namun, pada hari tes pertamanya justru sudah menuai hasil malang akibat cedera dan harus operasi.
Mantan pembalap KTM Tech3 di MotoGP, Iker Lecuona harus sudah menuai hasil malang di ajang barunya, World Superbike (WSBK).
Debut Iker Lecuona di WSBK 2022 bersama Honda malah sudah diwarnai cedera.
Pembalap 22 tahun itu mengalami kecelakaan di hari pertama pengujian WSBK pada pekan lalu.
Tes pertama di WSBK yang dijalani Lecuona dilangsungkan di Jerez, Spanyol sebagai bagian dalam rangkaian tes musim dingin.
Menunggangi motor WSBK Honda, Lecuona jatuh di tikungan 12, salah satu tikungan cepat di Jerez.
Baca Juga: Fabio Quartararo Tambal Kelemahan Yamaha dengan Bakatnya, tapi Tak Jamin Bertahan di MotoGP 2022
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |