SportFEAT.com - Kaleidoskop MotoGP di sepanjang musim 2021, dari Marc Marquez comeback hingga Valentino Rossi pensiun.
Kejuaraan MotoGP 2021 menyajikan banyak kejutan yang sulit untuk dilupakan.
Terdapat momen-momen sedih dan bahagia yang dialami beberapa pembalap top.
Berikut tim redaksi SportFEAT.com rangkumkan kaleidoskop gelaran MotoGP yang sangat berkesan di sepanjang musim 2021.
Baca Juga: Pecco Bagnaia Adopsi Strategi Valentino Rossi di MotoGP 2022
1. Marc Marquez Comeback
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez akhirnya kembali mengaspal di MotoGP 2021.
Marc Marquez sebelumnya terpaksa absen selama sembilan bulan akibat mengalami cedera lengan kanan akibat kecelekaan di Sirkuit Jerez, 2020 lalu.
Insiden tersebut membuat Marc melewatkan musim 2020, dan menepi di dua balapan awal MotoGP 2021.
Pembalap berjulukan The Baby Alien itu comeback di seri ketiga yakni di MotoGP Portugal 2021.
Meski performanya tak seganas sebelum mengalami cedera, Marc sukses mengemas tiga kemenangan dan satu podium.
Namun sayang, ia harus kembali absen di dua seri terakhir MotoGP 2021.
Pembalap Spanyol itu mengalami gegar otak ringan dan gangguan penglihatan diplopia.
Marc Marquez pun kini tengah menjalani perawatan agar mampu kembali mentas di MotoGP 2022.
2. Perceraian Maverick Vinales dengan Yamaha
Momen kontroversial terjadi di pertengahan musim MotoGP 2021.
Tim Monster Energy Yamaha memutuskan cerai prematur dengan pembalapnya, Maverick Vinales.
Perpisahan tersebut dipicu oleh tindakan Vinales yang dianggap sengaja merusak mesin motor YZR-M1 pada seri MotoGP Styria 2021.
Pembalap berjulukan Top Gun itu sempat di skors dua seri, sebelum akhirnya sepakat hengkang dari Yamaha.
Tak butuh waktu lama untuk menganggur, pembalap Spanyol itu mendapatkan tim baru dan bergabung dengan Aprilia.
Vinales pun memulai debut barunya dengan pabrikan Noale di seri MotoGP Aragon 2021.
3. Andrea Dovizioso Kembali dari Hiatus
Kepergian Maverick Vinales ke Aprilia sepertinya membawa berkah bagi pembalap gaek, Andrea Dovizioso.
Dovizioso sejatinya hiatus pada MotoGP 2021 akibat kontraknya bersama Ducati tak diperpanjang pada akhir 2020 lalu.
Dovi mengisi kesibukan sebagai pembalap penguji di tim Aprilia.
Meski sempat ditawari Aprilia untuk menjadi pembalap reguler, pembalap berusia 35 tahun itu enggan menerima tawaran tersebut.
Baca Juga: MotoGP 2022 – Adik Valentino Rossi Akui Sudah Berkembang Pesat, Jangan Lagi Diremehkan
Puncaknya, Dovi malah bergabung dengan Petronas Yamaha SRT dan menjadi rekan setim Valentino Rossi.
Dovioso dan Rossi yang dulunya adalah rival selama bertahun-tahun akhirnya menjadi tandem.
Adapun kepindah Dovi ke Petronas Yamaha SRT tak luput dari tim Monster Energy Yamaha yang merekrut Franco Morbidelli untuk menggantikan Vinales.
Debut Dovizioso di tim satelit Yamaha pun terjadi di MotoGP San Marino 2021.
Kala itu, balapan pertama Dovi di musim 2021 tak berjalan cukup apik lantaran finish di posisi paling buncit yakni ke-21.
4. Fabio Quartararo Juara
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo berhasil keluar sebagai juara dunia di MotoGP 2021.
Quartararo memastikan diri sebagai raja baru pada seri MotoGP Emilia Romagna 2021.
Hal itu didapat usai pesaing terdekatnya yakni Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) gagal finish.
Baca Juga: MotoGP 2022 – Setelah Dibajak KTM, Pramac Ducati Akhirnya Perkenalkan Manajer Anyar
Kendati hanya finish di posisi keempat, perolehan poin El Diablo pun tak mungkin dilewati oleh Bagnaia di dua seri tersisa.
Terlepas dari itu, Fabio Quartararo tampil gemilang di sepanjang musim 2021 dengan mengemas lima kemenangan dan lima podium.
Quartararo juga mencetak sejarah sebagai pembalap asal Prancis pertama yang merebut gelar juara dunia MotoGP.
Selain itu, ia juga menjadi pembalap Yamaha termuda yang berhasil menjuarai kelas Grand Prix.
Quartararo meraihnya pada usia 22 tahun 187 hari sekaligus mengalahkan catatan Jorge Lorenzo yang merebut gelar juara pada 2010 lalu.
Kala itu, Lorenzo berusia 23 tahun 159 hari saat mengamankan gelar di Sepang, Malaysia.
5. Valentino Rossi Pensiun
Momen perpisahan Valentino Rossi menjadi kenangan pahit dalam penutupan MotoGP 2021.
Rossi sebenarnya sudah memberikan pengumuman akan gantung helm di akhir musim 2021 pada seri MotoGP Styria 2021.
Seri MotoGP Valencia 2021 pun menjadi balapan terakhir The Doctor setelah mengaspal selama 26 tahun.
Pembalap berusia 42 tahun itu memang pensiun dalam kondisi ambyar, tapi ia berhasil mencatat beberapa rekor apik di sepanjang kariernya.
Baca Juga: Bos Yamaha: Maverick Vinales Sulit Bangkit JIka Masih Pelihara Iblis di Batinnya
Rossi sukses mengemas 199 podium, 115 kemenangan, dan meraih sembilan kali gelar juara dunia.
Bukan cuma itu, pembalap Italia itu juga menjadi ikon dalam MotoGP.
Ia mampu menjadi daya tarik bagi para penggemar untuk lebih menikmati olahraga balap roda dua ini.
Nama Valentino Rossi pun dipastikan tak akan ada di musim depan, namun dia akan tetap hadir di MotoGP 2022 untuk mendukung muridnya dan tim balapnya yakni VR46 Team.
View this post on Instagram
Source | : | berbagai sumber,SportFEAT.com |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nestri Yuniardi |