SportFEAT.com – Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking optimistis timnya bakal juara, tapi juga takut dengan dua kekuatan Indonesia ini jelang final Piala AFF 2020.
Turnamen Piala AFF 2020 telah memasuki partai final yang mempertemukan dua tim terbaik yakni timnas Indonesia dan Thailand.
Partai puncak ini akan menyajikan laga penuh gengsi lantaran kedua tim sama-sama memiliki tujuan khusus.
Bagi Indonesia, tentu mengincar gelar perdana Piala AFF yang belum pernah diraih selama 25 tahun.
Skuad Garuda tentu mencoba membayar rasa penasaran usai lima kali tembus final tapi lima kali juga harus puas sebagai runner-up.
Sementara Thailand yang telah mengantongi lima trofi tentu berusaha mengincar gelar keenam di Piala AFF 2020 ini.
Pelatih timnas Thailand, Alexandre Polking pun optimistis mampu mengalahkan Indonesia di final sekaligus merebut gelar Piala AFF 2020.
Alexandre Polking juga tak gentar dengan motivasi tinggi timnas Indonesia yang bertekad merebut trofi perdana Piala AFF.
Pelatih yang kerap disapa Mano itu lebih memilih fokus untuk menyiapkan komposisi pemain terbaiknya yang akan diturunkan di laga final.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - 2 Hal yang Jadi Sorotan Shin Tae-yong Jelang Duel Timnas Indonesia vs Thailand
"Kami tahu tentang rekor Indonesia (lima kali runner-up), tetapi saya yakin setiap kali Anda mencapai final, tentu saja Anda berada di sana untuk menjadi juara," kata Alexandre Polking dilansir SportFEAT.com dari ESPN.
"Itu mungkin juga membuat mereka semakin bertekad untuk mengakhiri tren buruk itu dan berkata 'Sudah waktunya bagi kami untuk memenangkannya setelah beberapa kali gagal.’.”
“Tapi bagi kami, persiapan kami tidak banyak berubah. Kami benar-benar fokus bagaimana mengalahkan mereka, menemukan strategi terbaik dan menyiapkan 11 pemain terbaik,” sambung Polking.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Sangar! Thailand Cuma Butuh 70 Persen Kekuatannya untuk Kalahkan Indonesia
Meskipun merasa optimistis mampu membawa Thailand juara, pelatih asal Brasil itu juga memiliki ketakutan terhadap timnas Indonesia.
Setidaknya ada dua kekuatan skuad Garuda yang membuat Alexandre Polking merasa ketar-ketir.
Pertama, Indonesia dihuni oleh pemain muda yang memiliki kecepatan luar biasa.
Kedua, skuad Garuda ditangani pelatih yang mumpuni yakni Shin Tae-yong.
Seperti diketahui, Shin Tae-yong hobi merubah strategi dan komposisi pemain dan menyulitkan pelatih lawan saat berjumpa Indonesia di Piala AFF 2020 ini.
“Indonesia adalah tim muda dengan pemain cepat dan berbahaya yang cocok untuk serangan balik,” tutur Alexandre Polking.
“Mereka telah melakukan pekerjaan yang baik di sepanjang turnamen dan pantas berada di final, mereka juga memiliki pelatih yang sangat baik (Shin Tae-yong) dengan latar belakang yang sangat baik,” sambung pelatih timnas Thailand itu.
Oleh sebab itu, Alexandre Polking juga tak ingin meremehkan kekuatan Indonesia meski Thailand lebih diunggulkan di final Piala AFF 2020 ini.
"Kami tidak ingin memikirkan rekor. Kami tahu kedua tim akan berada di sana memberikan segalanya untuk mendapatkan gelar itu,” tutup Alexandre Polking.
Adapun laga leg pertama final Piala AFF 2020 antara Indonesia vs Thailand sendiri akan digelar pada Rabu (29/12/2021), pukul 19.30 WIB.
View this post on Instagram
Source | : | ESPN |
Penulis | : | Bagas Dadiraka |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |