SportFEAT.com - Toprak Razgatlioglu mau saja pindah ke MotoGP dan bergabung tim Yamaha, namun ia akan menolak tawaran itu jika satu hal ini terjadi.
Juara dunia WSBK 2021, Toprak Razgatlioglu terus dikaitkan pindah ke MotoGP.
Terbaru, Toprak Razgatlioglu makin kencang dikabarkan bisa pindah ke MotoGP 2023.
Hal itu tidak lepas dari keputusannya yang akan menjajal motor Yamaha M1 pada salah satu tes MotoGP 2022 nanti.
Tes MotoGP 2022 pertama akan digelar di Sepang pada awal Februari 2022.
Baca Juga: Nasib Pol Espargaro usai Gonjang-ganjing Repsol Honda Lirik Joan Mir
Kemudian dilanjutkan tes MotoGP di Sirkuit Mandalika, Indonesia, tempat Toprak Razgatlioglu resmi merengkuh gelar juara dunianya di WSBK tahun lalu.
Pembalap asal Turki itu memang masih akan bekonsentrasi untuk menambah gelar juara dunia di WSBK.
Namun ia tidak menutup kemungkinan pindah ke MotoGP dengan tawaran yang diberikan Yamaha.
Hanya saja, ada satu syarat yang harus dipenuhi Yamaha jika mau memboyong Ratgazlioglu ke MotoGP.
"Saya sudah berbicara dengan Yamaha tentang hal itu, mereka memiliki minat besar membawa Toprak ke MotoGP di musim depan," kata manajer Toprak Ratgazlioglu, Kenan Sofuoglu dikutip Sportfeat dari Speedweek.
"Ketika Yamaha memberi kami tawaran untuk tim pabrikan, kami akan memikirkannya. Hanya itu."
Baca Juga: Mantan Arsitek PSM Makassar Sudi Jadi Pelatih Timnas Malaysia Jika Satu Tuntutan Ini Dikabulkan
"Kami tidak akan mau pindah jika tawaran datang untuk tim satelit, kami hanya mau jika tawaran ada di tim pabrikan," tukasnya.
Syarat tersebut mungkin bisa saja membuat Yamaha galau.
Sebab tim pabirkan berlogo garpu tala sedang diperkuat dua pembalap yang menjanjikan yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
Franco Morbidelli kontraknya masih akan habis pada akhir 2023.
Sedangkan Fabio Quartararo, sang juara dunia MotoGP 2021 itu akan habis di akhir 2022.
Hanya saja, melepas Fabio Quartararo mungkin bisa jadi bumerang bagi Yamaha. Sebab Quartararo juga tengah diincar banyak tim tak terkecuali Repsol Honda.
"Bahkan kalaupun ditawari tim pabrikan, kami sebenarnya tetap akan mempertimbangkan ulang," tegas Kenan Sofuoglu.
"Saya akan sangat berhati-hati dengan karier Toprak, saya tidak ingin membuat kesalahan dan menghancurkan perasaannya."
"Dia sangat menikmati balapan saat ini, saya tidak ingin merusaknya."
"Razlan Razali (manajer tim satelit Yamaha) telah menanyakan kami beberaka kali tentang musim depan, tapi kami tidak tertarik. Saya menjelaskan kepadanya bahwa kami hanya akan mempertimbangkan jika itu tim pabrikan," tegasnya.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Sarankan Joan Mir Jangan Terima Repsol Honda, Rumit! Mending Pilih Tim Ini
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |