SportFEAT.COM - Valentino Rossi bakal tampil di Fanatec GT World Challenge Europe usai gagal mentas dalam ajang Gulf 12 Hours.
Valentino Rossi tengah meniti karier baru usai pensiun dari ajang MotoGP.
Rider berjuluk The Doctor itu tengah menggondok kemungkinan mentas lagi di trek balap.
Namun, dirinya tidak akan kembali lagi ke ajang balap motor melainkan balap mobil.
Baca Juga: Marc Marquez Sudah Latihan Motocross, Tanda-tanda Comeback di MotoGP 2022 Kian Dekat
Sebelumnya, Rossi dijadwalkan untuk tampil di balapan mobil ketahanan di Gulf 12 Hours.
Rossi seharusnya sudah menjani latihan bebas pada Kamis (6/1) kemarin kemudian dijadwalkan tampil balapan pada Sabtu (8/1) yang digelar di Abu Dhabi.
Namun rencana tersebut gagal terlaksana setelah terdeteksi kontak dengan seseorang yang positif Covid-19.
"Valentino Rossi tidak akan berpartisipasi dalam 12 Hours yang dijadwalkan pada Sabtu, 8 Januari," demikian pers rilis yang dikeluarkan Kessel Racing.
"Juara dunia MotoGP sembilan kali itu telah melakukan kontak dengan seseorang yang dinyatakan positif Covid-19. jadi sekarang dia sedang menjalani karantina."
Meski gagal unjuk gigi di Gulf 12 Hours, Valentino Rossi sudah dihadapkan dengan agenda selanjutnya.
Dalam waktu dekat, Rossi bakal tampil di Fanatec GT World Challenge Europe.
Rider 42 tahun itu akan memperkuat tim WRT.
Rossi mengaku sudah tak sabar untuk segera mentas di Fanatec GT World Challenge Europe.
"Saya senang dapat bergabung dengan Tim WRT untuk seluruh kalender Fanatec GT World Challenge Europe yang didukung oleh AWS," ujar Rossi.
Dalam pernyataan tersebut, Rossi juga menegaskan selalu mengukuti perkembangan dunia balap mobil.
"Semua orang tahu bahwa saya selalu menjadi penggemar balap mobil," kata pria kelahiran Urbino tersebut.
"Dan bahwa saya selalu tertarik untuk bersaing dengan empat roda pada akhir karier saya sebagai rider MotoGP.
"Saya sekarang sepenuhnya tersedia untuk bersaing pada empat roda pada tingkat yang baik dan dengan pendekatan profesional yang tepat," lanjut dia.
"Tim WRT sempurna didasarkan pada apa yang saya cari," pungkas juara dunia sembilan kali tersebut.
Source | : | motorcyclesports.net |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |