Di akhir musim pembalap berusia 22 tahun itu berhasil mengungguli Bagnaia dengan gap 26 poin.
Musim MotoGP 2022 tentunya akan terasa berbeda.
Pasalnya, pembalap Repsol Honda, Marc Marquez akan tampil penuh di MotoGP 2022 setelah musim lalu sering absen dalam beberapa seri.
Marquez mengalami serangkaian cedera yang panjang yang mengakibatkan the baby alien harus tersingkir dari perburuan gelar juara.
Disisi lain Quartararo tidak berpikir kemenangan gelarnya musim lalu akan terasa berbeda jika Marquez tidak mengalami cedera dan dapat mengikuti musim 2021 secara penuh.
"Memenangkan gelar juara musim lalu adalah sama, bahkan ada Marc atau tidak." dikutip Sportfeat dari laman Crash.net.
Kabar Marquez sudah berada di Sepang malah membuat Quartararo senang.
Bagi pembalap perancis itu, Marc adalah guru dan sekaligus rival untuknya.
"Marc adalah pembalap dalam sepuluh terakhir yang tercepat, panutan bagi setiap pembalap yang berlaga di MotoGP."
Baca Juga: Jelang Tes Pramusim MotoGP 2022, Operator Sirkuit Mandalika Gandeng IMI
Pembalap yang identik dengan nomor 93 itu sebelumny mengalami cedera mata selama dua tahun terakhir.
"Itu adalah dua tahun yang sulit baginya, tapi saya senang saat mendengar kabar Marc kembali. Saya tidak sabar untuk kembali dan bertarung di arena balap dengannya," tambahnya.
Meskipun Marquez dijadikan sebagai pesaing utama dalam mempertahankan gelar, Quartararo tidak akan melihat secara spesifik pada Marquez.
"Sudah tiga bulan sejak saya kembali ke MotoGP, saya harus melihat diri saya sendiri, dan seberapa cepat saya melaju. Saya tidak akan melihat secara spesifik pada Marc atau pada siapapun."
Baca Juga: Gara-gara Aleix Espargaro, FIM Dapat Peringatan Keras Jelang Tes Pramusim MotoGP 2022 di Sepang
"Saya tahu Marc adalah pria yang kuat dan Marc akan menjadi penantang gelar. tapi saya akan melihat diri saya dahulu dan kemudian kita akan lihat di Indonesia."
Setelah menjalani serangkaian uji coba di Sepang Malaysia, para tim dan kru selanjutnya akan terbang ke Indonesia untuk melakukan serangkaian uji coba di sirkuit Mandalika.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |