"Kami tidak pernah mendengarkan berita ini," jawaban Manajer Tim Repsol Honda saat ditanyai mengenai rumor Joan Mir.
"Kami akan fokus dengan Pol, dia adalah rider kami tahun ini dan kami akan membantunya menggapai prestasi dan mendukung 100 persen."
"Selalu ada alasan mengapa kami mengontrak Pol tahun lalu. Dia cepat, dan punya banyak pengalaman," tambahnya.
Baca Juga: Alberto Puig Ngamuk Dengar Rumor Honda Incar Joan Mir: Siapa yang Bilang? Tidak Sopan!
Bagi Alberto Puig masih perlu waktu untuk Pol memahami motornya.
"Tugasnya adalah balapan untuk bersaing di atas. Memang benar di tahun kemarin Pol mengharapkan sesuatu yang lebih pada motornya."
"Butuh waktu lama baginya untuk memahami motor ini."
Pada musim MotoGP 2021 kemarin Pol Espargaro hanya mampu berada di urutan 12 klasemen akhir dengan koleksi 100 poin.
"Pol menjalani musim dingin yang hebat walaupun mengalami kecelakaan yang hebat di Valencia,"
"Honda berusaha menemukan pembalap yang bisa bertarung untuk posisi teratas, dan itulah alasan kami mengontrak Pol musim lalu." tambah Puig.
Takeo Yokoyama selaku Manajer Teknis Repsol Honda juga menyebutkan bahwa tekad rider berusia 30 tahun itu sebagai kekuatan utama yang bisa membantunya di musim ini.
"Kami telah bekerja dengan Pol selama setahun. Saya melihat bagaimana tekad adalah titik terkuatnya," ucap Yokoyama.
"Pol tidak pernah terpuruk, dia selalu menunjukan kemampuannya kapanpun itu," tambah Yokoyama.
Pol Espargaro akan menjalani tes pramusim di Sirkuit Mandalika (11-13 Feb) sebelum musim MotoGP 2022 dimulai di Losail, Qatar pada awal Maret mendatang.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nestri Yuniardi |