SportFEAT.COM - Dua murid Valentino Rossi, Celestino Vietti dan Andrea Migno berhasil menjadi pemenang di ajang Moto2 Qatar 2022 dan Moto3 Qatar 2022.
Legenda balap Valentino Rossi memang tak lagi mengaspal sejak memutuskan pensiun di akhir musim lalu.
Meski begitu, legasi rider berjuluk The Doctor itu masih terjaga di dunia balap lewat murid-muridnya.
Kehebatan Valentino Rossi seakan diwariskan kepada murid-muridnya yang tersebar di tiga kelas berbeda.
Gelaran seri pembuka GP Qatar 2022 menjadi bukti nyata kehebatan warisan Valentino Rossi.
Tercatat murid The Doctor berhasil menjadi pemenang di dua kelas yang berbeda.
Pertama ada Celestino Vietti.
Pembalap Mooney VR46 Racing Team itu berhasil menjadi pemenang dalam ajang Moto2 Qatar 2022.
Vietti yang merupakan jebolan VR46 Racing Academy sukses mengalahkan Aron Canet (Flexbox HP40) dan Sam Lowes (ELF Marc VDS Racing Team).
Bagi Vietti gelar Moto2 Qatar 2022 bisa dibilang sangat spesial.
Sebab ini menjadi kemenangan perdananya semenjak terjun di dunia balap profesional.
Vietti juga menorehkan sejarah sebagai pembalap pertama yang memberikan gelar untuk era baru Mooney VR46 Racing Team.
Sebelumnya, di kelas Moto2 tim balap Rossi bekerja sama dengan Sky.
Akan tetapi, mulai musim ini, kedua pihak tak lagi bekerja sama dan VR46 Team memilih Mooney sebagai partner baru.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Ada yang Masih Kepikiran dengan Performa Desmosedici meski Raih Pole Position!
Murid Valentino Rossi selanjutnya yang tampil sebagai pemenang adalah Andrea Migno.
Rider nyentrik tersebut mampu naik podium tertinggi di kelas Moto3 Qatar 2022.
Migno mampu mengungguli Sergio Garcia (GASGAS Aspar Trans) dan Kaito Toba (CIP Green Power).
Beralih ke kelas premier, murid Valentino Rossi belum mampu berbicara banyak.
Pencapaian terbaik jebolan VR46 Riders Academy dicetak oleh Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha).
Morbidelli menempati urutan kesebelas pada ajang MotoGP Qatar 2022.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Murid Valentino Rossi Pesimistis dengan Performa Motor M1
Selanjutnya ada Luca Marini yang mengaspal untuk Mooney VR46 Racing Team.
Adik Valentino Rossi itu mengakhiri perlombaan di urutan ke-13.
Nasib berbeda justru dialami dua murid Rossi lainnya yakni Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi.
Kedua pembalap gagal menyelesaikan perlombaan karena mengalami crash.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2022 - Begini Siasat Fabio Quartararo untuk Gondol Gelar Perdana Musim Ini
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |