SportFEAT.com - Yamaha dan empat tim pabrikan lainnya di MotoGP menentang keras pengembangan sistem ride-height device inovasi Ducati.
Keputusan tentang masa depan pengembangan perangkat ride-height inovasi Ducati disebut bakal segera diambil sebelum MotoGP Indonesia 2022 berakhir.
Artinya, pekan ini, nasib pengembangan ride-height device inovasi Ducati bakal segera terjawab.
Perangkat ride-height device berkembang setelah Ducati memelopori teknologi anti-wheelie sejak diperkenalkannya sistem holeshot belakang pada awal 2019 lalu.
Baca Juga: MotoGP Indonesia 2022 - Malangnya Alex Rins, Banyak Tertimpa Cobaan di Mandalika
Perangkat tersebut membuat para pembalap terbantu dalam start balapan.
Perangkat ini sebenarnya juga diadopsi tim lain, bahkan 5 tim pabrikan MotoGP lainnya telah mengembangkan versi mereka sendiri.
Source | : | Crash.net,Speedweek.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |