“Saya akan mengatakan bahwa kita perlu membayar setidaknya RM 12.000 (atau dalam rupiah sekitar 40.000.000)".
“Untuk saat ini, sulit untuk mengatakan apa pun, tetapi kami harus bekerja sesuai kemampuan kami.”
Joo Ven sendiri bukanlah atlet Malaysia yang tidak bisa dianggap remeh.
Joo Ven saat ini menjadi pebulu tangkis tunggal putra Malaysia nomor 4 setelah Lee Zii Jia, Liew Daren, Ng Tze Yong.
Ia juga sempat mewakili Malaysia dalam ajang Sea Games Filipina 2019, sebelum dia dikeluarkan dari pelatnas pada tahun 2020.
Baca Juga: Sirkuit Mandalika Sukses Gelar MotoGP Indonesia 2022, Alex Rins Sebut Masih Ada yang Harus Dibenahi
Saat ini, Joo Ven berada di peringkat 65 versi BWF, namun jika dia terlalu lama tidak mengikuti kejuaraan bisa saja Joo Ven akan turun peringkatnya.
Menurut rencana, Joo Ven akan berlaga di Korea Selatan Open 2022 yang akan diselenggarakan pada 5-10 April mendatang dan Korea Selatan Masters 12-17 April mendatang.
Namun, Joo Ven juga belum berani memastikan akan hadir di dua kejuaraan itu.
“Kami tidak bisa berbuat banyak selain menunggu dan melihat.”
“Kami masih belum mendapatkan konfirmasi selain fakta bahwa kami kan pergi ke Korea,” pungkas Joo Ven.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Merengut Gagal Selesaikan Balapan MotoGP Indonesia 2022
Selain Joo Ven, mantan juara dunia junior dua kali Goh Jin Wei juga bernasib sama dengan Joo Venn yang belum pasti akan hadir di dua kejuaraan dunia selanjutnya karena permasalahan biaya.
Source | : | nst.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |