SportFEAT.com - Jadwal MotoGP Argentina 2022 berubah karena masalah logistik yang terlambat, membuat sesi latihan bebas hanya akan dilakukan 2 kali.
Jadwal MotoGP Argentina 2022 telah mengalami sedikit perubahan.
MotoGP Argentina 2022 sejatinya dijadwalkan mulai bergulir pada Jumat (1/4/2022) untuk memulai sesi latihan bebas (Free Practice) FP1 dan FP2.
Namun akibat keterlambatan pesawat kargo yang membawa logistik peralatan para pembalap dan kru, jadwal MotoGP Argentina 2022 diubah.
Baca Juga: China Melemah, Malaysia Lebih Takut Hadapi Indonesia di Thomas Cup 2022
Logistik yang diperlukan untuk MotoGP Argentina 2022 baru akan sampai pada Jumat hari ini.
Dua dari lima pesawat kargo yang mengangkut logistik material paddock dari Lombok, Indonesia ke Tucuman wilayah dekat Termas de Rio Hondo, Argentina mengalami beberapa kerusakan dan harus terjebak di bandara di Kenya, yang mempengaruhi keterlambatan pengiriman.
Gelaran MotoGP Argentina 2022 kini hanya akan berlangsung selama dua hari pada Sabtu (2/4) dan Minggu (3/4).
Sesi latihan bebas pada hari Jumat dihilangkan.
Sebagai gantinya, FP1 dan FP2 dimundurkan pada hari Sabtu, yang kemudian akan langsung melaksanakan sesi FP3 lalu dilanjutkan Kualifikasi, Q1 dan Q2.
Baca Juga: Francesco Bagnaia 2 Kali Ambyar di Awal Musim, Efek Tanpa Valentino Rossi?
Dengan hanya melakukan 3 kali sesi latihan bebas, persaingan di MotoGP Argentina 2022 diprediksi akan semakin sengit.
Sebab, faktor stamina akan sangat dituntut pada seri Argentina kali ini mengingat FP1 hingga FP3 serta Kualifikasi dilaksanakan dalam satu hari sekaligus
Para pembalap MotoGP dan kelas lainnya, Moto2 dan Moto3 pun hanya akan punya tiga kali kesempatan dalam menorehkan waktu lap terbaik selama latihan bebas.
Baca Juga: Ditinggal Flandy Limpele Buat Malaysia Berusaha Tegar Menuju Thomas Cup 2022
Catatan waktu dari tiga sesi latihan bebas itu akan sangat menentukan nasib mereka menuju Kualifikasi Q1 atau lolos Q2 langsung.
"Ini akan menjadi pengalaman yang sangat baru dengan memiliki dua hari saja pada satu seri balapan," ujar Fabio Quartararo tentang perubahan jadwal, dikutip Sportfeat dari Paddock GP.
"Sulit untuk mengatakannya, tapi akan jadi pengalaman baik untuk melakukan latihan bebas dua hari saja," ucapnya.
Berikut jadwal terbaru MotoGP Argentina 2022, Sabtu-Minggu (3-4 April 2022).
Sabtu (2/4/2022)
18.45 - 19.25 WIB: FP1 Moto3
19.40 - 20.20 WIB: FP1 Moto2
20.35 - 21.20 WIB: FP1 MotoGP
21.35 - 22.15 WIB: FP2 Moto3
22.30 - 23.10 WIB: FP2 Moto2
23.25 - 00.10 WIB (Minggu dini hari): FP2 MotoGP
00.35 - 00.50 WIB: Q1 Moto3
01.00 - 01.15 WIB: Q2 Moto3
01.30 - 01.45 WIB: Q1 Moto2
01.55 - 02.10 WIB: Q2 Moto2
02.25 - 02.55 WIB: FP3 MotoGP
03.05 - 03.20 WIB: Q1 MotoGP
03.30 - 03.45 WIB: Q2 MotoGP
Baca Juga: Ganda Putra Unggulan Malaysia Curhat usai Dikalahkan Fajar/Rian di Final Swiss Open 2022
Minggu (3/4/2022)
19.30 - 19.50 WIB: Warm-up Moto3
20.00 - 20.20 WIB: Warm-up Moto2
20.30 - 21.00 WIB: Warm-up MotoGP
22.00 WIB: Race Moto3
23.20 WIB: Race Moto2
01.00 WIB (Senin dini hari): Race MotoGP
Source | : | Paddock-GP.com,MotoGP.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |