Kendati demikian, Joan Mir mendapatkan masalah tersendiri jelang tampil di MotoGP Americas 2022.
Apalagi kalau bukan karena Circuit of The Americas alias COTA yang menjadi tuan rumah ajang MotoGP Americas 2022.
Selama mentas di trek sepanjang 5,5 kilometer tersebut, Joan Mir belum sekali pun meraih kemenangan.
Meski begitu, juara dunia MotoGP 2022 tersebut percaya bahwa dirinya bisa berbicara banyak di MotoGP Americas 2022 mendatang.
"Saya tidak memiliki banyak kenangan indah tentang Texas, hasil terbaik saya adalah peringkat keempat," kata Mir, dikutip SportFeat dari laman resmi tim.
"Saya baru dua kali balapan di sini di kelas utama, tetapi ini adalah sirkuit yang luar biasa.
Baca Juga: Korea Open 2022 - Meski Menang, Rinov/Pitha Akui Punya Banyak PR
“Trek ini cukup teknis dan sangat berbeda dari trek lain yang kami kunjungi. Akhir pekan lalu saya memiliki feeling yang sangat baik di atas motor.
"Saya tidak sabar kembali menungganginya untuk mencoba dan membangun kemajuan yang menjanjikan itu.”
Hal senada juga diungkapkan oleh Alex Rins.
Rider berpaspor Spanyol itu mengaku sudah tak sabar kembali menjajal COTA yang meninggalkan kenangan indah.
Alex Rins diketahui pernah menjadi pemenang di COTA tiga tahun silam tepatnya pada ajang MotoGP Americas 2019.
Baca Juga: MotoGP Americas 2022 - Aleix Espargaro Akan Kesulitan di Sirkuit Austin, tapi Dia Suka Itu
"Saya suka suasana di Texas dan saya selalu senang datang ke sini, terlebih lagi setelah kemenangan saya pada 2019,” ucap Rins.
"Itu adalah hari yang spesial dan tidak mungkin untuk dilupakan. Tahun lalu saya berada di urutan keempat.
"Saya ingin berbuat lebih banyak tahun ini, terutama karena GSX-RR kami telah alami peningkatan dan saya merasa termotivasi setelah podium di Argentina," lanjutnya.
“Ini bukan trek yang mudah, tetapi sangat menyenangkan untuk berkendara di sini. Jadi, saya akan memberikan segalanya untuk para penggemar dan tim."
Baca Juga: Hasil Korea Open 2022 - Banyak Error, Vito Kandas di Tangan Tunggal Putra Peringkat 75 Dunia
Source | : | Suzuki-MotoGP.com,SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |