“Saya tidak sabar untuk membalap di Portugal, ini adalah sirkuit yang menuntut fisik tetapi sangat menyenangkan untuk dikendarai,” tutur Marquez dikutip Sportfeat dari laman resmi HRC.
“Saya ingin kembali bertarung di depan dan mendapatkan poin bagus setelah awal tahun yang tidak bagus.”
“Kami harus terus bekerja pada diri sendiri dan motor untuk dapat mencapai hasil maksimal, tetapi saya tahu diri saya dan Honda sedang bekerja keras," kata Marquez.
Semangat tak pantang menyerah dari Marquez memang pantas mendapat acungan jempol.
Apalagi dia sudah jatuh bangun didera diplopia dan banyak cedera.
Meski demikian, nasehat penting dari mantan rekan setimnya di Repsol Honda sekaligus juara dunia lima kali, Jorge Lorenzo, tampaknya harus ia dengarkan.
Baca Juga: MotoGP Portugal 2022 - Punya Modal Apik, Fabio Quartararo Kirim Sinyal Bahaya untuk Para Rival
"Kita semua tahu Marc dan mentalitasnya yang mengesankan," ujar Jorge Lorenzo dikutip Sportfeat dari Moto.it.
"Bahkan jika dia jatuh ribuan kali dia selalu terus mengambil risiko, menemukan batas, seperti yang kita lihat di Texas," ucapnya.
"Dia benar-benar pembalap yang istimewa, unik dalam aspek itu," pujinya.
Baca Juga: Firasat Jorge Lorenzo: Jorge Martin Sudah Tanda Tangan Kontrak dengan Pabrikan Ducati
Akan tetapi, Jorge Lorenzo juga mengingatkan Marquez untuk tidak lagi melewati batas dan mengambil risiko terlalu tinggi apalagi hingga kecelakaan.
Tekad besar untuk menembus batas kemampuan memang bagus, tapi Lorenzo mengingatkan bahwa melukai diri dengan cedera tentu akan tidak baik untuk mental.
Terlebih usia juga akan sangat mempengaruhi proses recovery pembalap.
"Cedera, melukai diri sendiri di banyak bagian tubuh tidak baik untuk tubuh dan pikiran."
"Cedera ini perlahan memasuki kepala Anda dan usia juga membuat perbedaan," kata Lorenzo.
"Kecelakaan dan jatuh pada usia 20 tahun tentu akan sangat berbeda ketika jatuh di usia 30 tahun."
"Sekarang Marc mendekati usia 30."
"Memang kita telah melihat bahwa secara teknis dia adalah pembalap fenomenal, tetapi waktu terus berjalan (umur bertambah) untuk semua orang," ujar Lorenzo.
Source | : | Moto.it |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |