Hanya saja, kali ini laga tersebut akan menjadi laga ujian bagi skuad Merah Putih dalam upaya mempertahankan trofi Piala Thomas.
Dua partai yang wajib diwaspadai Indonesia adalah partai pertama dan partai kedua.
Baca Juga: Thomas Cup 2022 - Meski Berhasil Menang Dua Gim Langsung, Jojo Khawatirkan Satu Hal Ini
Di partai pertama, Thailand kemungkinan besar akan menurunkan tunggal putra terbaik mereka saat ini, Kunlavut Vitidsarn.
Ini sedikit berbeda dengan susunan pemain pada pertemuan Indonesia vs Thailand di edisi sebelumnya.
Tahun lalu, Kunlavut Vitidsarn masih jadi tunggal kedua, sementara tunggal pertama adalah Kantaphon Wangcharoen.
Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2022 - Debut Manis, Bagas/Fikri Segel Kemenangan Indonesia Atas Singapura
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |