SportFEAT.com - Jadwal SEA Games 2021 cabang olahraga bulu tangkis, dua wakil Indonesia di tiap-tiap sektor akan mulai bertanding di babak 16 besar hari ini.
Cabor bulu tangkis perorangan SEA Games 2021 akan memasuki hari pertamanya pada Kamis (19/5/2022).
Sebanyak 2 wakil Indonesia dari masing-masing sektor akan memulai pertandingannya dari babak 16 besar.
Di sektor tunggal putri nanti, Putri Kusuma Wardani yang jalani debut di SEA Games 2021 akan menghadapi Thuy Linh Nguyen.
Pertemuan besok akan menjadi kali kedua.
Putri KW dan Thuy Linh sebelumnya pernah bertemu di ajang Sunrise Bangladesh International Challenge.
Saat itu Putri KW harus mengakui keunggulan Thuy Linh dengan skor 18-21, 19-21.
Apalagi, Thuy Linh bermodalkan dengan mampu mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung saat keduanya bertemu sebagai tunggal pertama laga Indonesia vs Vietnam.
Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung yang tak diturunkan saat Indonesia berlaga di final hari Rabu kemarin, akan bertemu wakil tuan rumah lainnya Thi Trang (B) Vu.
Beralih di sektor tunggal putra, Chcio Aura Dwi Wardoyo yang menduduki unggulan ketiga diprediksi tidak akan menghadapi lawan yang menyulitkan.
Chico sapaan akrabnya akan bertemu Sok Rikreay dari Kamboja.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang menjadi unggulan pertama juga diprediksi akan melaju ke babak selanjutnya dengan mulus.
Rinov/Pitha akan menghadapi Alvi Morada/Thea Marie Pomar dari Filiphina.
Dari sektor ganda putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang menjadi unggulan kedua bakal ditunggu Vixunnalatah Phichith/Bounpaseuth V dari Kamboja.
Duel sengit diprediksi akan tercipta di ganda putra Indonesia lainnya.
Pertarungan adu gengsi akan tersaji antara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dengan Junaidi Arif/Muhammad Haikal dari Malaysia.
Apalagi Malaysia tak berniat melepaskan medali emasnya di sektor ganda putranya yang diraih di edisi sebelumnya.
Di sektor ganda campuran, Adnan Maulana/Mychelle C. Namdaso yang menjadi unggulan ketiga juga menghadapi wakil dari Kamboja Heng Mengleap/Phon Chenda.
Berikut jadwal 16 besar wakil Indonesia di SEA Games 2021, Kamis (19/5/2022):
Lapangan 1 :
Putri Kusuma Wardani vs Thuy Linh Nguyen (Vietnam)
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Thi Phuong Hong Dinh/Thi Hoai Do (Vietnam)
Gregoria Mariska Tunjung vs Thi Trang (B) Vu (Vietnam)
Lapangan 2 :
Chico Aura Dwi Wardoyo (3) vs Sok Rikreay (Kamboja).
Rinnov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (1) vs Alvin Morada/Thea Marie Pomar (Filipina)
Lapangan 4 :
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (2) vs Vixunnalath Phichith/Bounpaseuth V (Kamboja)
Jadwal lapangan menyusul :
Christian Adinata vs Tien Minh Nguyen (Vietnam)
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Junaidi Arif/Muhammad Haikal (Malaysia)
Adnan Maulana/Mychelle C. Bandaso (3) vs Heng Mengleap/Phon Chenda (Kamboja)
Febby V. D. Gani/Ribka Sugiarto vs Yujia Jin/Wong Jia Ying Crystal (Singapura)
Source | : | twitter/INABadminton |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |