Ahsan/Hendra yang menempati unggulan pertama harus mendapatkan undian kurang mengenakkan lantaran akan bertanding melawan juniornya sendiri.
Adalah pasangan yang tengah naik daun Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri yang menjadi lawannya.
Duel ini sekaligus menjadi ulangan final All England Open 2022, dimana saat itu Ahsan/Hendra menyerah di tangan ganda putra ranking 17 dunia itu.
Baca Juga: Fabio Quartararo Malah Bingung Masih Puncaki Klasemen MotoGP 2022, Ternyata Ini Penyebabnya
Dari sektor tunggal putri, dua wakil Indonesia juga mendapat batu sandungan.
Fitriani dan Ruselli Hartawan sudah ditunggu unggulan di babak kedua ini.
Fitriani harus meladeni perlawanan unggulan kedelapan He Bing Jiao (China), sementara Ruselli menantang unggulan pertama asal Taiwan Tai Tzu Ying.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |