SportFEAT.COM - Direktur Kepelatihan BAM Rexy Mainaky, memastikan bahwa posisi ganda putra terbaik Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik aman.
Ganda putra Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik, kembali gagal merebut gelar juara.
Pasangan nomor satu Negeri Jiran itu diketahui gagal menjadi pemenang Thailand Open 2022 yang berlangsung akhir pekan lalu.
Aaron/Soh hanya mampu menjejakkan kaki sampai babak semifinal.
Mereka harus mengakui keunggulan ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, 19-21, 14-21.
Baca Juga: Mantan Ratu Bulu Tangkis Malaysia Kembali Turun Gunung usai Menepi 9 Bulan
Hasil tersebut sekaligus belum mampu menyudahi puasa gelar yang terjadi selama empat tahun.
Sejak dipasangkan pada 2018 lalu, Aaron/Soh belum mampu meraih satu pun gelar di turnamen resmi BWF.
Meski kembali gagal menorehkan gelar, Direktur Kepelatihan BAM Rexy Mainaky memastikan posisi Aaron/Soh aman.
Pria kelahiran Ternate itu akan memberi kesempatan kepada Aaron/Soh untuk membuktikan diri.
Baca Juga: MotoGP Italia 2022 - Penderitaan Marc Marquez Sudah Dimulai Sejak Hari Pertama
"Saya pikir penampilan mereka di Thailand Open 2022 tidak berhubungan dengan buruknya performa di Thomas Cup sebelumnya," ucap Rexy Mainaky dikutip Sportfeat dari The Star.
"Standar ganda putra 10 besar dunia harus berimbang dan harus terus bekerja keras untuk bersaing dengan mereka," ucapnya.
"Aaron dan Wooi Yik harus bisa memperbaiki aspek tertentu dari permainan mereka."
"Kami perlu membuat mereka mereka memiliki pukulan spesifik yang dapat menjadi keunggulan."
"Karena jika pukulan dan gaya permainan mereka dapat diprediksi, maka lawan akan mudah membalasnya," ucap Rexy.
Di sisi lain, Aaron Chia tak menampik bahwa mereka masih mengincar titel pertama untuk mempertahankan motivasi bertanding
"Gelar dibutuhkan untuk membangun semangat dan kepercayaan diri untuk terus bangkit," ungkap Aaron, dikutip dari Stadium Astro.
"Kami tahu waktunya telah tiba untuk mencapai puncak kinerja."
Baca Juga: Tak Kunjung Juara, Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Akan Dipisah?
Source | : | Thestar.com.my,Stadiumastro.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |