SportFEAT.com – Legenda MotoGP, Valentino Rossi ceritakan bermaknanya nomor 46 usai resmi dipensiunkan di sela-sela seri MotoGP Italia 2022.
Hari kedua gelaran MotoGP Italia 2022 diisi dengan peresmian pensiunnya nomor 46 milik Valentino Rossi.
Seremoni tersebut digelar di jalur utama Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022).
Acara peresmian tersebut digelar sebelum dimulainya sesi kualifikasi MotoGP Italia 2022.
Joge Viegas selaku presiden FIM dan Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna pun turut hadir dalam acara ini.
Penunjukan Sirkuit Mugello juga bukan tanpa alasan mengingat Valentino Rossi punya catatan mentereng.
Pembalap yang berjuluk The Doctor itu pernah meraih kemenangan tujuh kali berturut-turut pada periode 2002 hingga 2008.
Usai secara resmi nomor 46 pensiun, suasana haru dan bangga menyelimuti Valentino Rossi.
Baca Juga: Real Madrid Raih Gelar Liga Champions 2022, Thibaut Courtois Ukir 2 Rekor Unik
“Perasaan campur aduk, di satu sisi sangat sedih saya sudah finis, saya sudah pensiun, dan juga 46 sudah pensiun dari MotoGP,” buka Rossi dikutip Sportfeat dari Motosan.es.
“Di sisi lain, ini adalah perasaan yang luar biasa karena ini adalah cerita yang panjang dan karir yang tak terlupakan yang penuh dengan momen-momen hebat, jadi saya sangat bangga akan hal ini.”
“Hari ini bagus, di sini di Mugello, karena selalu menjadi tempat yang spesial, selalu menjadi rumah GP Italia, GP kandang kami, dan juga bagus karena saya selalu membalap di 46 sejak tahun pertama.”
“Angka 46 sangat berarti bagi saya, karena itu adalah nomor Graziano, ayah saya, ketika dia finis kedua di Kejuaraan 250cc. Saya sangat senang karena itu pertanda, bukan sekedar angka," terang Rossi.
Baca Juga: Puasa Gelar Selama 4 Tahun, Rexy Mainaky Pastikan Ganda Putra Nomor 1 Malaysia Tak Akan Bercerai
Valentino Rossi memutuskan mengakhiri kariernya di akhir musim MotoGP 2021.
Selama 26 tahun kariernya, Rossi telah berhasil meraih Sembilan gelar juara dunia.
Rossi mampu mencatatkan 115 kemenangan dan 235 podium di semua kelas.
Pembalap asal Italia itu juga menjadi salah satu factor berkembangnya pasar MotoGP di dunia.
Source | : | Motosan.es |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |