SportFEAT.COM - Media asing Badminton Planet, menyoroti kabar pensiun yang diambil pebulu tangkis ganda putri Indonesia Greysia Polii.
Kabar pensiun pebulu tangkis ganda putri Indonesia Greysia Polii rupanya telah menyebar ke luar negeri.
Sebuah media asing yang berbasis di Malaysia, Badminton Planet turut memberitakan mundurnya Greysia Polii dari dunia tepok bulu.
"Juara Olimpiade, Greysia Polii Menyebutnya Pensiun," tulis judul Badminton Planet.
Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Catalunya 2022 - Aleix Espargaro Tercepat, Pembalap Ducati Kuasai 5 Besar!
Dalam pemberitaannya, Badminton Planet menuliskan bahwa Greysia Polii mengumumkan secara resmi gantung raket pada 12 Juni mendatang.
Momen tersebut bersamaan dengan berlangsungnya final Indonesia Masters 2022 yang dihelat di Istora Senayan, Jakarta.
"Peraih medali emas ganda putri Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii telah mengumumkan bahwa ia akan resmi pensiun dari badminton pada 12 Juni - hari final Indonesia Masters 2022," tulisnya lagi.
Masih dalam artikel tersebut, Greysia mengaku sangat bersyukur dengan karier yang telah dijalaninya selama 19 tahun terakhir.
Baca Juga: Indonesia Masters 2022 - Ganda Putra Nomor 1 Malaysia Masih Buta Kekuatan Lawan
"Dalam karier badminton saya, pertama-tama saya ingin bersyukur atas semua yang bisa saya capai," ujar Greysia.
Perempuan 34 tahun itu mengakui bahwa sebenarnya ia sudah kepikiran untuk pensiun sepuluh tahun lalu.
Insiden memalukan di Olimpiade London 2012 menjadi penyebab utama Greysia ingin mengakhiri karier lebih dini.
Saat itu, ia dan pasangannya Meiliana Jauhari didiskualifikasi dari turnamen karena dianggap "main sabun".
Baca Juga: Terkuak Hal yang Bikin Greysia Polii Mantap dengan Keputusan Gantung Raket
Greysia dan Meiliana bukan satu-satunya pasangan yang dicoret dari Olimpiade London 2012.
Masih ada satu ganda putri China dan dua pasangan Korea Selatan yang mengalami nasib serupa.
"Saya sudah lama ingin pensiun," ucap Greysia lagi.
"Maksud saya, ketika saya mengalami kejadian di tahun 2012, saya sudah ingin pensiun saat itu."
Terlepas dari itu, Greysia Polii mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam kariernya.
"Saya memilih bermain bulu tangkis ketika saya masih kecil tanpa mengetahui apa yang ada di depan saya," ucap Greysia.
"Tetapi itu berakhir sebagai sesuatu yang saya sukai.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pelatih saya, Eng Hian, dan sponsor saya.
"Saya juga berterima kasih kepada PBSI yang telah bersama saya selama 19 tahun terakhir.
"Tidak hanya tim manajemen saat ini tetapi juga seluruh pimpinan PBSI sebelumnya yang telah menyemangati dan membantu kami menjadi juara."
Source | : | Badminton Planet |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |