SportFEAT.COM - Asosiasi Badminton Malaysia (BAM), memiliki pekerjaan rumah mencari pendamping sang pemain terbaik, Lee Zii Jia.
Asosiasi Badminton Malaysia (BAM) mempunyai satu pekerjaan rumah baru.
Adalah mencari pemain tunggal putra untuk meneruskan tonggak estafet Lee Zii Jia.
Seperti yang diketahui, sang raja bulu tangkis Malaysia itu memutuskan hengkang dari pelatnas pada awal tahun lalu.
Baca Juga: Indonesia Open 2022 - Ambisi Bangkit Ganda Putri Nomor 1 Malaysia Terancam Ambyar Gara-gara Hal Ini
Usai memutuskan hengkang, performa Lee Zii Jia untuk membaik dan konsisten.
Tunggal putra ranking lima dunia sudah memenangi dua turnamen di sepanjang tahun ini.
Lee Zii Jia tampil sebagai juara di Kejuaraan Asia 2022 dan Thailand Open 2022.
Melihat situasi ini, BAM harus lebih bekerja keras lagi untuk mencetak pemain yang selevel dengan Lee Zii Jia.
Baca Juga: Ternyata Ini Misi Selanjutnya Fajar/Rian Usai Juara Indonesia Masters 2022
Presiden BAM Tan Sri Mohamad Norza Zakaria mengatakan bahwa Malaysia tidak boleh bergantung pada Lee Zii Jia seorang.
Norza Zakaria menjelaskan bahwa ini menjadi tanggung jawan Direktur Kepelatihan sektor tunggal BAM, Wong Choong Hann.
"Ini adalah upaya yang berkelanjutan,"ungkap Norza, seperti dikutip SportFeat dari Harian Metro.
"Choong Hann tahu tanggung jawabnya dan kami tidak hanya miskin dalam hal pemain pria tetapi juga wanita dan ini harus segera diselesaikan
"Jadi seharusnya tunggal putra dan putri harus bergerak cepat agar tidak ketinggalan,” lanjut dia.
Sejak kepergian Lee Zii Jia dari pelatnas, BAM praktis hanya mengandalkan pemain-pemain muda, seperti Ng Tze Yong, Aidil Sholeh Ali Sadikin.
"Kami juga memiliki pemain profesional seperti Cheam June Wei, Soong Joo Ven yang perlu meningkatkan upaya mereka agar Zii Jia tidak sendirian di level tertinggi, jadi kami harus bekerja keras," timpalnya.
Source | : | Harian Metro |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |