SportFEAT.com - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mampu beradaptasi dengan angin lapangan di Malaysia Open 2022, sedangkan wakil tuan rumah justru kesulitan.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto lolos ke babak kedua Malaysia Open 2022 setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Goh V Shem/Low Juan Shen.
Fajar/Rian menang dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-9 pada laga yang berlangsung di lapangan 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (28/6/2022) kemarin.
Ganda putra Indonesia unggulan enam itu mengakui bahwa faktor angin menjadi salah satu yang turut berperan pada kemenangan mereka.
Fajar/Rian sendiri sebetulnya juga sempat kagok dan kesulitan dengan arah angin yang cukup kencang pada gim pertama.
"Di gim pertama, kami masih banyak melakukan kesalahan, masih adaptasi dengan kondisi lapangan," ungkap Rian dikutip Sportfeat dari pers rilis PBSI.
"Kami kalah angin, jadi kalau bermain terlalu lambat, pasti banyak mendapat serangan lawan," kata Rian.
Di awal gim pertama Fajar/Rian memang sempat beberapa kali tertinggal dan terus ditekan lawan yang mendapat dukungan penuh dari publik tuan rumah.
Namun di pertengahan gim, Fajar/Rian berhasil menguasai lapangan dan mulai membalikkan keadaan.
Baca Juga: Malaysia Open 2022 - Head-to-head Ahsan/Hendra vs Racikan Baru Ganda Putra China
Sedangkan ganda putra tuan rumah justru kelabakan melihat perubahan Fajar/Rian.
Mereka justru tak bisa menyerang dengan nyaman dan kesulitan dengan arah angin di lapangan.
"Kuncinya kami buat enak dulu mainnya. Di gim kedua kami sudah enak mainnya dan posisi juga menang angin. Jadi nyaman untuk menekan lawan," kata Rian.
"Sebenarnya lawan punya skill bagus dari bertahan dan menyerang. Tetapi saya melihat permainan mereka tidak bisa keluar di lapangan yang berangin seperti ini," sahut Fajar.
"Ini menjadi keuntungan juga buat kami. Tadi kami mampu memegang bola depannya," kata Fajar.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022 - Chico dan Tommy Sugiarto Gagal Ciptakan Derbi Merah Putih
Fajar/Rian sendiri memang sudah cukup famliar dengan lapangan di Axiata Arena.
Pasangan berjuluk duo FajRi itu pernah naik podium tertinggi di sana tatkala menjuarai ajang Malaysia Masters 2018.
Meski begitu, Fajar/Rian enggan terlena dan mereka ingin menjaga konsistensi permainan mereka tahun ini dahulu.
"Yang pasti kami tidak memikirkan nostalgia yang lalu, walau kami sempat juara di Malaysia. Tapi sekarang fokus bagaimana untuk tetap tampil konsisten," ucap Fajar.
Sepanjang tahun 2022, Fajar/Rian sudah Mereka telah memijak 4 final turnamen.
Dua final berhasil diakhiri dengan dua gelar juara dari Swiss Open 2022 dan Indonesia Masters 2022.
Source | : | PBSI.id |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |