SportFEAT.COM - Ganda putri Indonesia Apriyani/Fadia lolos ke semifinal Singapore Open 2022 setelah mengalahkan wakil Jepang.
Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyegel satu tiket babak semifinal Singapore Open 2022.
Kepastian itu tak terlepas dari kemenangan yang mereka raih di babak delapan.
Apriyani/Fadia menumbangkan pasangan Jepang Sayaka Hobara/Hinata Suzuki.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Jumat (15/7/2022), Apriyani/Fadia menang straight games, 21-14, 21-10 dalam 27 menit.
Baca Juga: Hasil Singapore Open 2022 - Takluk 2 Gim Langsung dari Wakil China, Gregoria Mariska Gagal Revans
Apriyani/Fadia langsung menggebrak pertahanan Sayaka/Hinata.
Pasangan anyar Tanah Air itu langsung unggul empat angka 5-1 atas Sayaka/Hinata.
Dua kesalahan beruntun dari Sayaka menambah keunggulan Apriyani/Fadia.
Skor berubah menjadi 8-3 untuk keunggulan wakil Indonesia.
Serangan bertubi-tubi Apriyani/Fadia berhasil menembus pertahanan wakil Jepang.
Placing Apriyani Rahayu menutup interval pertama dengan skor 11-3 untuk keunggulan jawara Malaysia Open 2022.
Usai jeda interval, Apriyani/Fadia menambah dua poin beruntun untuk memimpin 13-3.
Namun demikian, ganda putri ranking 62 dunia itu langsung merespon.
Mereka menambah keunggulan menjadi 16-8.
Sayaka/Hinata mampu mencuri tiga angka dan memangkas ketinggalan 11-18.
Apriyani/Fadia akhirnya menutup gim pertama dengan kemenangan 21-14.
Baca Juga: Murid Valentino Rossi Bocorkan Kelemahan Terbesar Ducati di MotoGP 2022
Memasuki gim kedua, Apriyani/Fadia masih mendominasi jalannya pertandingan.
Di awal gim kedua ini, Apriyani/Fadia unggul empat angka 5-1.
Peraih emas SEA Games 2021 itu terus memimpin hingga unggul 10-5.
Apri/Fadia akhirnya menutup interval gim kedua dengan keunggulan enam poin, 11-5.
Kesalahan dari Sayaka membuat Apriyani/Fadia menjauh 14-5.
Pasangan Indonesia semakin jauh meninggalkan Sayaka/Hinata hingga kedudukan 17-8.
Serobotan Siti Fadia Silva Ramadhanti akhirnya menutup gim kedua dengan kemenangan 21-12.
Baca Juga: Singapore Open 2022 - Hadapi Anthony Ginting, Pengganti Lee Zii Jia Bilang Begini
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |