Chia/Soh sudah memijak enam kali semifinal dalam sejumlah turnamen yang mereka ikuti di tahun 2022.
Sebagai pasangan yang dipasangkan sejak 2017 dan belum pernah meraih gelar juara turnamen BWF sama sekali, situasi Chia/Soh tersebut memang bisa membuat mereka terbebani.
Belum lagi tekanan dari Rexy Mainaky selaku Direktur Kepelatihan Ganda BAM yang menuntut mereka untuk segera memecah kebuntuan dengan gelar juara.
Maka dari itu, harapan terbesar Chia/Soh saat ini menuju turnamen terdekat, yakni Kejuaraan Dunia 2022 adalah mampu memecah kutukan semifinal tersebut.
"Saya tidak tahu harus bilang apalagi, tetapi kali ini saya benar-benar sangat ingin mematahkan kutukan semifinal kami di Kejuaraan Dunia 2022," ungkap Aaron Chia dikutip Sportfeat dari New Straits Times.
"Kami sudah terlalu banyak mencapai babak semifinal di tahun ini, tapi kami selalu tidak bisa mencapai lebih dari itu," imbuhnya.
Kekecewaan baru saja dirasakan Chia/Soh pada Commonwealth Games 2022 kategori indivudual.
Dari target medali emas, mereka justru tersandung di semifinal setelah kalah dari pasangan yang tidak lebih diunggulkan dari mereka, Ben Lane/Sean Vendy.
Beruntungnya, Chia/Soh masih bisa bawa pulang medali setelah mampu memenangi laga perebutan medali perunggu di turnamen bergengsi negara-negara persemakmuran Inggris itu.
"Di Commonwealth Games 2022, kami bisa bermain baik di nomor beregu, tapi sekali lagi kami tersisih di babak semifinal nomor individual," kata Chia.
"Kami kecewa sekali karena target kami adalah medali emas di sana," tukasnya.
Pada Kejuaraan Dunia 2022, drawing Chia/Soh tampak cukup mulus.
Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 itu mendapat bye di babak pertama.
Pada babak 32 besar, mereka kemungkinan bertemu kompatriot, Goh Sze Fei/Nur Izzuddinl.
"Hasil undiannya terlihat bagus, kami yakin ada kesempatan untuk meraih medali (Kejuaraan Dunia 2022)," tambah Aaron Chia.
"Tetapi seperti yang saya bilang sebelumnya, kami harus bisa mencari solusi untuk mengatasi untuk kesengsaraan semifinal kami."
"Jika kami bisa melewati rintangan itu, saya yakin kami bisa meraih kesuksesan yang lebih besar," tambahnya.
Kejuaraan Dunia 2022 akan digelar kurang dari 2 minggu lagi, tepatnya pada 22-28 Agustus di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang.
Source | : | Nst.com.my |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |