Seperti yang diketahui, Marcus Fernaldi Gideon harus menjalani pemulihan pasca kekalahan di Indonesia Open 2022.
Namun, Marcus telah pulih dan siap tempur pada Kejuaraan Dunia 2022 mendatang.
Hal tersebut diutarakan sendiri oleh pelatih ganda putra Indonesia Aryono Minarat.
Pelatih berjuluk Coach Naga Air itu mengatakan bahwa kondisi Marcus/Kevin sudah pulih meski belum seratus persen.
Baca Juga: Sang Legenda Punya Solusi Agar Tunggal Putra Malaysia Mampu Bersaing di Level Dunia
"Untuk Kevin dan Marcus setelah Indonesia Open mereka absen pada turnamen di Malaysia dan Singapura karena kondisi kaki Marcus belum 100 persen," kata Aryono.
"Setelah melewatkan Malaysia dan Singapura, Marcus sudah menunjukan kemajuan yang sangat berarti di kakinya."
"Waktu latihan sudah tidak merasakan sakit, ada sakit sedikit tapi jauh lebih enak dibanding waktu mereka tampil di Indonesia Open."
"Jadi sekarang persiapannya sudah sangat baik untuk Marcus/Kevin," lanjut dia.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ganda Putri Nomor 1 Malaysia Buka Kans Ciptakan Sejarah
Ganda putra selanjutnya yang pasti unjuk gigi adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Aryono Minarat juga mengatakan bahwa Ahsan/Hendra sebenarnya sempat mengalami cedera.
Akan tetapi, The Daddies telah pulih dan siap mentas di Kejuaraan Dunia 2022.
"Hendra/Ahsan latihan bersama kami dan kondisi mereka bagus. Mereka sudah siap untuk pertandingan," ungkap Aryono.
Selain kedua pasangan di atas, Indonesia masih memiliki Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Sama halnya dengan Minions dan The Daddies, Aryono memastikan bahwa anak kedua pasangan tersebut siap tampil.
Saya rasa Fajar/Rian, Marcus/Kevin, Bagas/Fikri, dan juga pemain lain-lain punya target pada Kejuaraan Dunia," kaya Aryono.
"Siapa pun yang terbaik dan yang siap, dia yang akan menjadi juara," pungkas pria yang akrab disapa Koh Ar tersebut.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |