Kendati begitu, Rinov mengaku tak gentar sedikit pun dengan nama besar Wang/Huang.
Rinov yakin, jika dengan kerja keras dan persiapan selama ini mereka yakin bisa mencuri kemenangan pertamanya atas Wang/Huang.
"Tidak ada yang tidak mungkin. Kita juga sudah latihan keras," tutur Rinov dikutip Sportfeat dari BWF.
"Lusa kita harus bisa mengeluarkan yang maksimal, apapun hasilnya berjuang dulu sampai titik darah penghabisan," pungkas Rinov.
Baca Juga: Rekap Kejuaraan Dunia 2022 Hari Kedua - Ganda Campuran Indonesia Sapu Bersih, Tunggal Putri Habis
Sementara itu, Rinov/Pitha meraih tiket ke 16 besar Kejuaraan Dunia 2022 usai mampu mengalahkan Lee Yang/Yang Ching Tun dari Taiwan.
Pada laga yang digelar Selasa (23/8/2022), Rinov/Pitha dipaksa menang lewat tiga gim dengan skor 21-15, 19-21, 21-8.
Laga itu menjadi laga pertama bagi Rinov/Pitha di Kejuaraan Dunia 2022.
Pasalnya di babak 64 besar, Rinov/Pitha mendapat bye dan otomatis langsung maju ke babak 16 besar.
Namun berkat situasi itu, Rinov/Pitha mengaku harus beradaptasi dengan kondisi lapangan di Gimnasium Metropolitan Tokyo, Jepang ketimbang lawannya yang sudah bermain sejak di babak 64 besar.
"Karena ini pertandingan pertama, di tempat ini juga pertama, jadi kita masih beradaptasi," kata Pitha.
"Di gim pertama kita bisa mengatasi itu dan menang tapi di gim kedua perubahan sisi lapangan membuat kita kurang nyaman dan agak lengah, sisi itu agak berangin."
"Di gim ketiga alhamdulillah bisa membalikan keadaan dan mengontrol kembali permainan," lanjut Pitha.
Senada dengan pasangannya, Rinov pun mengaku sempat kesulitan dan membuatnya melakukan beberapa kali kesalahan.
"Di gim kedua itu kita kurang fokus dan lebih banyak melakukan kesalahan sendiri. Ini yang harus terus diperbaiki ke depannya," ungkap Rinov.
Source | : | BWFBadminton.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nestri Y |