Fajar/Rian juga mampu mengalahkan Hiroki Okamura/Masayuki Onodera dari Jepang dengan skor 21-13, 21-10.
Dengan hasil ini membuat peluang bertemunya Marcus/Kevin dan Fajar/Alfian makin besar.
Jika keduanya tak tersandung Marcus/Kevin dan Fajar/Alfian akan saling bertemu di babak perempat final Kejuaraan Dunia 2022.
Namun sebelumnya Marcus/Kevin harus menaklukan unggulan ke-14 asal Inggris Ben Lane/Sean Vendy.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra Mengaku Belum Nyaman meski Serangan di Lapangan Sudah Ganas
Secara di atas kertas, Marcus/Kevin jauh diunggulkan melihat hasil pertemuan terakhir keduanya di Olimpiade Tokyo 2020 dengan kemenangan 21-15, 21-11.
Hal yang sama juga berlaku bagi Fajar/Alfian yang harus mengalahkan unggulan ke-16 asal Jepang Akira Koga/Taichi Saito.
menghadapi Koga/Taichi, Fajar/Rian juga unggul rekor head-to-head dengan dua kemenangan dari tiga pertemuan.
Kemenangan Fajar/Rian terakhir atas Koga/Taichi terjadi di babak 16 besar Thailand Open 2022 lewat dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-18.
Marcus/Kevin dan Fajar/Rian sendiri sudah bertemu sebanyak sembilan kali.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Kata Marcus/Kevin usai Menang Cepat di Laga Comeback, Berat Badan Diungkit
Marcus/Kevin masih unggul dengan enam kemenangan dengan tiga kemenangan sisanya diraih oleh Fajar/Rian.
Pertemuan terakhir di antara kedunya terjadi di semifinal Prancis Open 2021.
Saat itu, Marcus/Kevin menang rubber game atas Fajar/Rian dengan skor 21-19, 12-21, 26-24.
Di Kejuaraan Dunia 2022, kedua pasangan andalan Indonesia ini tengah dalam kondisi yang berbeda.
Indonesia Open 2022 pada Juni lalu menjadi turnamen terakhir Marcus/Kevin sebelum mentas di Kejuaraan Dunia 2022.
Di sisi lain, Fajar/Rian datang ke Kejuaraan Dunia 2022 dengan prestasi yang begitu mentereng.
Duet yang akrab disapa FajRi itu mampu menembus tujuh final dengan membawa pulang tiga gelar juara.
Patut ditunggu jika Marcus/Kevin dan Fajar/Rian bertemu di perempat final Kejuaraan Dunia 2022.
Apalagi, mereka kini memang tengah membidik gelar juara dunia pertama dalam karier mereka.
Prestasi terbaik Fajar/Rian di Kejuaraan Dunia adalah meraih medali perunggu, sedangkan Marcus/Kevin pencapaian terbaiknya menjadi perempat finalis.
Source | : | Bwftournamentsoftware.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nestri Y |