SportFEAT.com - Fajar Alfian/Rian Ardianto sukses memetik kemenangan atas wakil tuan rumah di babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2022.
Ganda putra Indonesia unggulan lima itu sempat hampir goyah di sepanjang laga babak ketiga Kejuaraan Dunia 2022, hari ini, Kamis (25/8/2022).
Sempat unggul jauh di awal gim pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto justru terkejar tatkala Akira Koga/Taichi Saito mulai intens menyerang.
Bahkan memasuki poin-poin kritis, Fajar/Rian makin tertinggal.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Marcus/Kevin Akui Tertekan Sejak Awal, Musuh Tahu Marcus Belum 100 Persen
Defence pasangan Jepang juga tidak buruk, perlu usaha keras bagi Fajar/Rian untuk menembus pertahanan lawan.
Pada pertandingan yang digelar di lapangan 3 Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Jepang itu, kuncinya memang ada pada mental Fajar/Rian.
Pasalnya justru memasuki poin krusial, di sinilah tikungan maut dilakukan Fajar/Rian.
Dari tertinggal 16-18 pada gim pertama, Fajar/Rian sukses meraup 3 angka beruntun untuk berbalik unggul 19-18.
Kedudukan sempat kembali imbang 19 sama, namun ketenangan Fajar/Rian yang lebih mampu terjaga hingga mereka sukses mengunci kemenangan gim pertama.
Di gim kedua, ritmenya hampir sama, sempat unggul jauh dan nyaris terkejar.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Ahsan/Hendra Lolos dari Lubang Jarum, Rekor Sempurna Masih Terjaga
Namun di gim kedua, setelah unggul tipis di interval 11-10, Fajar/Rian yang telah mendapat arahan dua pelatih Herry IP dan Aryono Miranat segera bangkit dan tancap gas.
Seakan enggan mengulang kesalahan di gim pertama, Fajar/Rian segera mempercepat tempo namun tetap terus menjaga rotasi mereka dengan baik hingga akhirnya menang.
Fajar/Rian menang dengan skor akhir 21-19, 21-16 dalam 45 menit.
Kemenangan Fajar/Rian membuat mereka telah sukses mengalahkan ganda putra Jepang sekaligus tuan rumah sebanyak dua kali beruntun.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Rinov/Pitha Gagal Buat Kejutan, Ganda Campuran Indonesia Habis
Karena di babak sebelumnya. duo FajRi juga mengalahkan wakil Jepang lainnya Hiroki Okamura/Masayuki Onodera.
Dengan hasil ini, maka pada babak perempat final Keuaraan Dunia 2022 besok Jumat (26/8/2022, Fajar/Rian akan berjumpa wakil Inggris Ben Lane/Sean Vendy, yang tadi telah mengalahkan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Selain itu, kemenangan Fajar/Rian juga menambah wakil ganda putra Indonesia yang berhasil memijak babak 8 besar.
Sebelumnya sudah ada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang juga menang usai mengalahkan unggulan Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |