Ahsan/Hendra sendiri unggul dalam rekor pertemuan dengan Aaron/Wooi Yik.
Sepanjang 10 kali pertemuan, Ahsan/Hendra menang tujuh kali.
Sayangnya di dua pertemuan terakhir Ahsan/Hendra harus takluk di tangan Aaron/Wooi Yik.
Namun jika berbicara tentang Kejuaraan Dunia 2022, Ahsan/Hendra tak bisa dipandang sebelah mata.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Ada 2 Biang Kerok yang Bikin Fajar/Rian Ambyar di Tangan Duet Bapak-bapak
Sepanjang keikutsertaan di empat edisi, Ahsan/Hendra tak pernah menelan kekalahan.
Atas hasil itu juga, Ahsan/Hendra kini telah membukukan gelar juara dunia di edisi 2013, 2015, dan 2019.
Berikut jadwal lengkap final Kejuaraan Dunia 2022, Minggu (28/8/2022) :
13.00 WIB - MD : Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3) vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia/6)
14.00 WIB - WD : Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China/1) vs Kim So-yeong/Kong Hee-yong (Korea Selatan/4)
15.00 WIB - MS : Viktor Axelsen (Denmark/1) vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand/16).
16.00 WIB - WS : Chen Yu Fei (China/4) vs Akane Yamaguchi (Jepang/1)
17.00 WIB -XD : Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang/3) vs Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China/1)
*jadwal bisa berubah, bergantung pada lama pertandingan sebelumnya.
Source | : | Bwftournamentsoftware.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |