SportFEAT.COM - Hasil Japan Open 2022, ganda putra Indonesia Fikri/Bagas melangkah ke babak 16 besar usai menumbangkan wakil Malaysia lewat pertarungan sengit selama tiga gim.
Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana meraih hasil positif di babak pertama Japan Open 2022.
Pasangan Tanah Air itu sukses mengalahkan wakil Malaysia Goh Sze Fei/Nur Izzuddin lewat pertarungan sengit tiga gim.
Bertanding di Maruzen Intec Arena Osaka, Selasa (30/8/2022), Fikri/Bagas menang dengan skor akhir 21-17, 18-21, 21-19 dalam durasi pertandingan yang mencapai satu jam.
Kemenangan tersebut sekaligus mengantarkan Fikri/Bagas melangkah ke babak 16 besar Japan Open 2022.
Baca Juga: Sumpah Rexy Mainaky Usai Antar Ganda Putra Malaysia Cetak Sejarah di Kejuaraan Dunia 2022
Jalannya pertandingan
Fikri/Bagas langsung tertinggal 0-2 dari Goh/Nur di awal gim pertama.
Namun demikian, mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 3-3.
Setelah ini, pasangan Malaysia merebut tiga angka beruntun dan membuat mereka memimpin 6-3 atas Fikri/Bagas.
Goh/Nur semakin tak terkejar usai menambah empat angka beruntun dan mengubah skor menjadi 10-5
Goh/Nur akhirnya menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-6.
Usai jeda interval, Fikri/Bagas perlahan mulai mengejar ketertinggalannya dari pasangan Malaysia.
Mereka mencetak tiga poin beruntun untuk memangkas ketinggalan menjadi 13-14.
Pertandingan pun berlangsung sangat ketat.
Kedua pasangan terlibat jual beli serangan hingga kedudukan sama kuat 16-16.
Ganda putra Indonesia itu bahkan sempat balik memimpin 17-16 sebelum kembali disamakan 17-17 oleh Goh/Nur.
Baca Juga: Jangan Bilang-bilang! Ribka Sugiarto Ternyata Sudah Punya Pasangan Baru, Bakal Debut di Turnamen Ini
Mereka akhirnya merebut gim pertama dengan kemenangan 21-17 setelah serobotan Fikri gagal dikembalikan dengan sempurna.
Memasuki gim kedua, Fikri/Bagas langsung memimpn 2-1 atas Goh/Nur.
Sayangnya beberapa kesalahan yang dilakukan pasangan ranking 14 dunia tersebut membuat mereka tertinggal.
Fikri/Bagas tertinggal lima angka dari Goh/Nur dengan skor 4-9.
Ganda putra Malaysia akhirnya menutup interval gim kedua dengan keunggulan 6-11 setelah Bagas Maulana melakukan service error.
Selepas interval, Fikri/Bagas mulai mampu mengejar ketinggalan.
Dari yang tertinggal lima angka, mereka berhasil memangkasnya hanya menjadi satu poin saja.
Juara All England Open 2022 itu akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 15-15 usai pukulan Fikri gagal dikembalikan dengan sempurna oleh Goh Sze Fei.
Dua kesalahan beruntun yang dilakukan Goh Sze Fei bahkan membuat pasangan Indonesia balik memimpin 17-15.
Namun pasangan Malaysia ini akhirnya memenangkan pertandingan 18-21 dan memaksa untuk memainkan gim penentuan.
Baca Juga: Nasib Jawara MotoGP Indonesia Terkuak, Pekan Ini Diumumkan Merapat ke RNF Aprilia
Memasuki gim ketiga, Fikri/Bagas tampil dengan strategi lebih menyerang dan langsung memimpin 4-0 atas Goh/Nur.
Mereka mampu menjaga keunggulan hingga skor 8-4.
Pasangan muda Tanah Air itu akhirnya menutup interval gim ketiga dengan gap tujuh angka, 11-4.
Selepas jeda, Fikri/Bagas melakukan empat kesalahan beruntun dan membuat pasangan Malaysia mulai mendekati perolehan poin mereka. Skor berubah 12-8.
Sempat tersusul hingga 12-10, Fikri/Bagas kembali memperlebar gap poin menjadi 14-10 usai mencetak dua angka beruntun.
Namun demikian, Goh/Nur berhasil menyusul dan menyamakan kedudukan menjadi 14-14.
Duel berlangsung menarik di akhir-akhir gim ketiga ini dimana kedua pasangan saling gantian memimpin hingga kedudukan sama kuat 19-19.
Fikri/Bagas akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 21-19 setelah pengembalian bola pasangan Malaysia menyangkut di net.
Baca Juga: Japan Open 2022 - Biang Kerok yang Bikin Viktor Axelsen Mundur dari Turnamen
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nuranda Indrajaya |