Performa motor Honda, RC213V memang menjadi salah satu faktor pembalapnya gagal bersaing.
Namun dengan dua hari tes Misano, Pol Espargaro sesumbar saat ini Honda telah mengalami peningkatan.
"Kami telah mencoba mencari tahu di mana kami harus memindahkan beban pada motor," kata Pol Espargaro dikutip Sportfeat dari Speedweek.
"Kami benar-benar menemukan sesuatu pada motor yang membuat hidup kami lebih sulit sejauh ini."
"Sekarang kami bisa sedikit lebih baik."
"Sayangnya, saya tidak bisa menjelaskan lebih detail," tutur Pol Espargaro.
Pada dua hari tes yang dijalani, Pol Espargaro mampu mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 31.707 detik.
Catatan itu lebih baik hampir satu detik ketika Pol Espargaro hanya mampu mencatatkan waktu terbaik 1 menit 32.705 detik saat balapan di MotoGP San Marino 2022 yang digelar di sirkuit yang sama.
"Kami harus membandingkan dengan pembalap lain untuk memahami apakah saya cepat atau tidak," kata pembalap asal Spanyol itu.
"Putaran tercepat kami sangat cepat. Kami memiliki ritme yang bagus dan sangat konsisten."
"Kami sangat dekat dengan putaran balapan tercepat hari Minggu dalam prosesnya. Semua orang telah berkembang, tetapi bagi kami ini sudah sangat menarik."
MotoGP Aragon 2022 yang menjadi seri selanjutnya akan menjadi patokan tersendiri bagi Honda apakah mereka telah mengalami kemajuan.
Seri ke-15 itu rencananya akan digelar pad 18 September 2022.
"Jika kami akan lebih baik di MotoGP Aragon 2022 dari pada yang terakhir kali, maka kami akan melihat bahwa kami melakukan sesuatu yang benar," tegas Pol.
"Tetapi secara keseluruhan, ini adalah dua hari yang baik, kami dapat mengklarifikasi beberapa hal dengan hal-hal yang berbeda dari tahun ini," pungkasnya.
Source | : | Speedweek.com |
Penulis | : | Matius Nico Henrikus |
Editor | : | Matius Nico Henrikus |