SportFEAT.com - Pertemuan Fajar/Rian vs Marcus/Kevin di final Denmark Open 2022 akan menjadi pertemuan yang banyak diidamkan.
Bahkan oleh Fajar Alfian sendiri, yang mengaku sangat mengharapkan bisa jadi bagian dari All Indonesian Final di setiap turnamen bergengsi BWF.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebenarnya sudah sembilan kali bertemu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Dari tital sembilan pertemuan itu, Fajar/Rian baru pernah mengalahkan Minions sebanyak tiga kali.
Namun meski sudah sembilan kali berjumpa di panggung turnamen internasional, faktanya pertemuan Fajar/Rian vs Marcus/Kevin di final Denmark Open 2022 nanti baru yang kedua kalinya.
Satu pertemuan di laga puncak sebelumnya terjadi di final Asian Games 2018, yang sarat dengan permainan berkualitas tinggi kala itu.
Fajar mengaku sangat senang ketika ia dan Rian akhirnya bisa memastikan laga All Indonesian Final di Denmark Open 2022 setelah mengalahkan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi di semifinal pada Sabtu (22/10/2022) kemarin.
Setelah sebelumnya Marcus/Kevin juga mengandaskan pasangan Malaysia sekaligus Juara Dunia 2022, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
"Luar biasa rasanya kami bisa menciptakan All Indonesian Final, rasanya sangat bahagia karena dari dulu kami hanya (sering) melihat Marcus/Kevin melawan Ahsan/Hendra di final (turnamen BWF)," ungkap Fajar dalam siaran pers PBSI.
"Dari sekarang sampai ke depan, kami berharap bisa meneruskan tradisi itu," imbuhnya.
Baca Juga: Jadwal Final Denmark Open 2022 - China Amankan 2 Gelar, Indonesia 1 Gelar, Tuan Rumah Gigit Jari
Pertemuan Fajar/Rian dan Marcus/Kevin diprediksi akan berlangsung lebih sengit dari final Asian Games 2018 silam.
Pasalnya dari kedua pasangan masing-masing membawa ambisi dan tekad besar.
Bagi Fajar/Rian, mereka berpeluang untuk meraih gelar perdana di level turnamen BWF World Tour Super 750.
Sekaligus memperbaiki rekor pertemuan dengan Minions. Terlebih Fajar/Rian memang sangat konsisten di tahun 2022. Final Denmark Open 2022 adalah final kedelapan mereka tahun ini.
Baca Juga: Hasil Denmark Open 2022 - 4 Kali Flick Service Kevin Membuahkan Poin, The Minions Masuk Final Lagi
Sedangkan bagi Marcus/Kevin, mereka sangat rindu akan rasanya meraih gelar juara. Maklum setelah absen beberapa bulan, ini adalah final pertama yang dijajaki Marcus/Kevin di tahun 2022.
Terakhir kali Marcus/Kevin tampil di laga final terjadi pada tahun lalu, ketika mereka menjadi runner-up BWF World Tour Finals 2021 di Bali.
Source | : | ANTARA News,PBSI |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |