Performa Fabio Quartararo pun juga sangat pantas diapresiasi. Start dari P12, ia sukses menembus barisan lima besar sejak lap pertama.
Apalagi jika mengingat kondisi Quartararo yang cedera di jari kirinya ditambah ia dikepung para rider Ducati di posisi empat besar sepanjang balapan MotoGP Malaysia 2022 di Sirkuit Sepang.
Jalannya Balapan MotoGP Malaysia 2022
Sejak start dimulai, Pecco Bagnaia langsung tancap gas dengan agresif.
Pecco mengambil sisi kanan arah dalam tikungan pertama sirkuit Sepang dan berhasil melesat ke posisi kedua, dari start ke-9.
Fabio Quartararo yang start dari P12, merangsak perlahan ke posisi kelima dan berhasil maju ke posisi keempat setelah Marc Marquez sempat melebar.
Namun posisi Quartararo tetap belum aman karena ia terus dihantui Marc Marquez dari belakang.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Y |
Editor | : | Nestri Y |